Sinergi TNI-POLRI, Kapolres Labuhanbatu dan Kodim 0209/Lb Sambangi Panti Asuhan

LABUHANBATU, BIDIKNASIONAL.com – Dalam rangka mempererat tali silaturahmi sekaligus menunjukkan sinergitas TNI-POLRI serta kepedulian terhadap anak-anak panti asuhan, Kapolres Labuhanbatu bersama Dandim 0209/LB melaksanakan kunjungan kerja dan kegiatan Halal Bihalal ke dua panti asuhan di wilayah Rantau Utara, Kabupaten Labuhanbatu, Senin (21/4/25).
Kunjungan diawali di Panti Asuhan Putra Muhammadiyah yang berlokasi di Jl. Panti Asuhan, Kelurahan Padang Matinggi, dan dilanjutkan ke Panti Asuhan Putri Siti Khadijah di Jl. W.R. Supratman, Rantauprapat.
Dalam sambutannya, Kapolres Labuhanbatu AKBP Choky Sentosa Meliala, S.I.K., S.H., M.H., menyampaikan bahwa kehadiran TNI dan Polri dalam kegiatan ini adalah bentuk nyata dari sinergitas institusi negara dalam menjalankan tanggung jawab sosial terhadap masyarakat, khususnya anak-anak panti asuhan.
“Kami di sini hadir untuk merangkul anak-anak panti asuhan sebagai bagian dari tanggung jawab kita bersama. Ini adalah wujud kepedulian kami, dan kami ingin memastikan bahwa anak-anak kita ini tumbuh dalam lingkungan yang baik dan positif,” ujar Kapolres.
Lebih lanjut, Kapolres juga memberikan motivasi kepada seluruh anak panti untuk terus belajar dan menjauhi hal-hal negatif seperti penyalahgunaan narkoba dan perilaku menyimpang lainnya.
“Tugas adik-adik adalah menimba ilmu, baik pengetahuan umum maupun keagamaan. Jauhi narkoba dan permasalahan hukum lainnya, karena masa depan tidak akan cerah jika sudah terkontaminasi,” tambahnya.
Ia juga mengajak seluruh pihak untuk menjaga perempuan dan anak, serta menjadikan perlindungan terhadap mereka sebagai tanggung jawab bersama antara keluarga, masyarakat, dan negara.
Kodim 0209/LB menambahkan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian bersama terhadap generasi penerus bangsa.
“Kami berharap anak-anak di sini kelak dapat menjadi penerus kami. Cita-cita harus ditanamkan sejak dini, dan keseriusan dalam belajar akan menentukan keberhasilan masa depan,” pungkasnya.
Kegiatan berlangsung penuh kehangatan, disertai dengan pemberian bingkisan kepada anak-anak panti, serta doa bersama sebagai penutup acara.
Laporan: M.SUKMA
Editor: Budi Santoso