BALI

11 Unit Box Culvert Terpasang, Warga Tutup Jalan Sandat

Saluran air sudah terpasang beton box culvert (Foto: awi BN Bali)

BALI, BIDIKNASIONAL.com – Update terkini kondisi proyek pembangunan penanganan perbaikan jalan nasional yang jebol beberapa hari lalu, akibat tergerus oleh air hingga menyebabkan struktur konstruksi bangunan lama gorong-gorong di bawah ruas jalan nasional Bajera amblas.

Tampak terpantau di lokasi operator alat berat excavator terus bekerja melakukan perbaikan, berupaya agar ruas jalan nasional Bajera segera selesai dan bisa difungsikan kembali. 11 unit beton box culvert penganti saluran air sudah mulai terpasang rapi berjejer, Jumat, (11/7/2025).

Juga terlihat petugas anggota dari kepoliosian sibuk mengatur arus lalu-lintas buka – tutup jalan, sepeda motor dan mobil ringan dari arah jalan Raya Denpasar – Gilimanuk dilewatkan jalur alternatif sebelum Indomaret Bajera (Jl. Serma Arda – Jl. Sruti – Jl. Anusapati) sampai di perempatan pasar Bajera, begitupun sebaliknya dari arah Gilimanuk menuju Denpasar.

Warga sempat melakukan penutupan jalan Sandat dengan memasang kursi plastik dan bambu di tengah jalan, karena ada terjadi kerusakan jalan. Berkat informasi dari warga bahwa ada kerusakan jalan.

Bhabinkamtibmas dan pegawai kecamatan berkoordinasi langsung dengan pelaksana pekerjaan ruas jalan Bajera, sehingga kerusakan jalan langsung ditangani dengan melakukan pemadatan dan jalan alternatif tersebut bisa dilalui kembali.

Untuk diketahui, Jalan Sandat merupakan akses jalan alternatif yang bisa dilalui sepeda motor dan mobil kecil dari perempatan pasar Bajera melewati (Jl. Surapati – Jl. Sandat – Jl. Saraswati) sampai di Indomaret Bajera.

Laporan: awi

Editor: Budi Santoso

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button