JATIMSURABAYA

Marak di Malang, Dugaan Pencurian Kabel Telkom Berhasil Gasak Ratusan Meter

Searah jarum jam: Pekerja saat menggali kabel telkom, Cot diesel/truck yang memuat kabel telkom dan isi dalam truck kabel telkom yang sudah dipotong-potong (Foto: Abd Rosi BN)

SURABAYA, BIDIKNASIONAL.com – Mafia pencuri kabel mulai obok-obok di Kota dingin Malang. Tak tanggung-tanggung kabel primer tembaga milik PT. Telkom Indonesia, berhasil digasak hingga mencapai ratusan meter.

Informasi diterima bidiknasional.com (bn.com) dugaan pencurian kabel primer tembaga yang dilakukan para komplotan tersebut dilakukan pada hari Minggu Malam (27/07/2025), hingga Senin Dinihari (28/07/2025), di Jalan Sulfat Purwantoro, kawasan Kecamatan Blimbing, Kota Malang.

Terlampir 3 (tiga) vidio durasi 5 detik, 14 detik dan 17 detik maupun beberapa foto, menunjukkan aktifitas penggalian tanah di jalan provinsi beserta potongan-potongan kabel primer tembaga diatas Truk Engkel warna putih Nopol G -9152- DC.

Dalam keterangan sumber wartawan koran ini, dugaan pencurian kabel primer tembaga yang disebut-sebut sebagai aset milik PT. Telkom Indonesia, dikoordinir oleh seseorang pria berinisial Y warga Madura.

“Nama Y juga tak asing dikalangan bisnis penarikan kabel Telkom. Sebelumnya juga pernah melakukan penarikan kabel dikawasan Gempol Pasuruan,” ucap sumber.

Menurut sumber, bahwa Y juga terkenal kebal masalah hukum terkait dugaan aktifitas ilegalnya di Pasuruan dan Malang. Bahkan Y juga tidak segan-segan mengintimidasi wartawan yang memberitakan segala aktifitas dugaan ilegalnya.

Diketahui sebelumnya, aktifitas penarikan kabel primer tembaga yang disebut-sebut sebagai aset milik PT. Telkom Indonesia, juga pernah dijumpai di Kota lain. Termasuk di Kota Surabaya. Kebanyakan para pelaku ditangkap dan disidangkan di Pengadilan.

Hingga berita ini dipublikasikan ke media massa, pihak Kepolisian di wilayah setempat maupun Y belum bisa dihubungi oleh wartawan koran Bidik Nasional guna dimintai keterangan terkait legal dan keabsahan aktifitas tersebut.

Pewarta: Abd. Rosi

Editor: Budi Santoso

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button