ADVERTORIALJATIMKEDIRI

Cetak Juru Las Handal, BLK Kediri Berikan Pelatihan Plate Welder FCAW 3G-UP/PF

Kegiatan Pelatihan Plate Welder FCAW 3G-UP di UPT BLK Kediri Jalan Pare Wates KM 1,5, Desa Gedangsewu, Kecamatan Pare, Kabupaten Kediri. (Foto: pri BN)

KEDIRI, BIDIKNASIONAL.com – UPT BLK Kediri Jalan Pare Wates KM 1,5, Desa Gedangsewu Kecamatan Pare, Kabupaten Kediri melaksanakan program pelatihan Plate Welder FCAW 3G-UP/PF. Kegiatan ini berlangsung di Kantor UPT Balai Latihan Kerja Kediri Desa Gedangsewu Kabupaten Kediri, Kamis (14/8/2025). Diikuti sebanyak 16 peserta yang akan berlangsung selama 340 jam pelatihan kedepan.

Yannuar Syahbani selaku Instruktur Pelatihan Plate Welder FCAW 3G mengatakan Pelatihan Plate Welder FCAW 3G/PF adalah program pelatihan untuk menjadi juru las pelat yang kompeten dalam pengelasan dengan proses FCAW (Flux Cored Arc Welding) pada posisi 3G (vertikal naik/turun).

“Pelatihan ini bertujuan untuk menghasilkan juru las pelat yang kompeten dan siap kerja dalam pengelasan FCAW posisi 3G,” ucapnya.

Yannuar mengatakan untuk pelatihan pengelasan ini programnya 340 jam pelatihan atau 43 hari (1 harinya 8 jam). Pelatihan FCAW sudah disiapkan peralatan dari BLK Kediri berupa mesin las FCAW, tang potong dan tang jepit.

“Sedangkan, untuk alat pelindung diri mulai helm las, afron dada, afron lengan, baju kerja, sepatu safety dan sarung tangan las,” jelas Yannuar.

Dijelaskan Yannuar bahwa untuk pelatihan plate Welder FCAW 3G disini seluruh peserta belajar bagaimana cara mengelas pelat mulai posisi 1G, 2G dan 3G. Selain itu, juga diajari pengelasan posisi 1F, 2F dan 3F. Sehingga kemampuan peserta lengkap.

 

“Kemudian selain belajar pengelasan ada juga belajar untuk melakukan pemotongan besi dengan menggunakan blander dan cutting plasma, sehingga peserta bisa melakukan fit up sebelum proses pengelasan dengan bagus,” ujarnya.

Lanjut Yannuar setelah mengikuti pelatihan juru las selesai dari 16 peserta akan mengikuti uji kompetensi dari LSP Malang, jika dinyatakan kompetensi akan mendapatkan sertifikat FCAW-3G dari BNSP.

“Harapannya peserta setelah mendapatkan pelatihan pengelasan disini. Semoga ilmunya bermanfaat dapat menjadi bekal peserta untuk mencari pekerjaan. Yang paling utama peserta bisa mendapatkan pekerjaan sesuai pelatihan yang sudah diikuti sebagai Welder atau Juru Las,” harapnya.

Salah satu peserta Yulius Danu (26) asal Kediri mengatakan motivasi ikut pelatihan juru las di BLK Kediri ini untuk mendapatkan sertifikat. Dan secara kebetulan saya sudah bekerja di industri dan membutuhkan sertifikat FCAW. “Kalau sebelumnya di sekolah belajar las SMAW, dimana las listrik biasa yang dipakai las untuk pagar dan canopy,” ungkap Yulius. (ADV)

Laporan: Pri

Editor: Budi Santoso

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button