JAKARTA

Ditertibkan, Penghuni Perumahan Dinas TNI di Kramatjati Minta Kebijakan Pimpinan

Lokasi perumahahan TNI di Kramatjati yang akan ditertibkan (Foto: Ayom BN)

JAKARTA, BIDIKNASIONAL.com – Sosialisasi penertiban rumah dinas TNI di Jakarta Timur digelar Selasa 19 Agustus 2025. Menurut pensiunan TNI Budi Setiyono, “kita sudah hampir 20 tahun menghuni perumahaan ini dan sudah banyak anggaran untuk merenovasi rumah hingga ratusan juta dan kita perlu kebijakaan pimpinan untuk memberikan solusi tempat tinggal yang layak untuk para pensiunan,” pinta Budi.

Dikatakan Budi, ia sudah berkoordinasi dengan Kadispen TNI Brigjen Wahyo Widayana, memohon kebijakaan untuk para pensiunan agar diberikan hunian pengganti yang layak, mengingat ia sudah 20 tahun lebih menghuni dan banyak biaya yang dikeluarkan untuk merenovasi rumah. “Kiranya bila ada penggantian penghuni mohon dipertemukan antara penghuni lama dan baru agar bisa koordinasi dan saling memberi Solusi,” ungkap Budi.

Kondisi di lapangan sementara masih menunggu hasil sosialisasi dari pimpinan dan para penghuni lama agar dapat diberikan solusi tempat tinggal pengganti yang layak. Warga melalui Kadispen TNI BrigJend Wahyu Widayana menghadap pimpinan TNI untuk memberikan Solusi terbaik. “Kami pensiunan TNI telah mengabdi kepada bangsa dan negara, mohon kiranya ada kebijakan untuk mendapat pengganti rumah yang layak,” ujar pensiunan.

Laporan: ayom

Editor: Budi Santoso

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button