
Ulat dimenu MBG Siswa SMAN 2 Sidoarjo. (Foto: ist)
SIDOARJO, BIDIKNASIONAL.com – Keluhan terkait Program Makan Bergizi Gratis (MBG) kembali mencuat di Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 2 Sidoarjo, Jl. Raya Gading Fajar 2, Kec. Candi, Kabupaten Sidoarjo. Sejumlah orangtua siswa menyoroti menu Makan yang dinilai tidak layak konsumsi.
Seorang wali murid yang enggan disebut namanya, terhadap Bidiknasional.com mengungkapkan, Kamis (28/8/2025) kemarin, terdapat menu ayam yang disajikan dalam kondisi belum matang. Bahkan, tercium bau amis menyengat dari makanan yang diberikan.
“Bukan cuma nggak layak, tapi higienisnya juga nggak ada,”
“Kebersihan pihak dapur bagaimana itu, kok bisa makanan ada ulatnya,” lanjutnya.
“Tempat makan bau amis menyengat, telur busuk, ayam mentah bau amis,” ungkap dengan nada kesal, Jum’at (29/8).
Ortu siswa melanjutkan, akibat kondisi tersebut, seorang siswa dikabarkan mengalami sakit perut melilit usai mengonsumsi makanan dari program MBG di sekolah. Hal ini menambah kekhawatiran para orangtua terhadap kesehatan putra-putri mereka.
Baca Juga : Perkara 2 Oknum Wartawan Peras ASN, Polresta Sidoarjo Tegaskan Usut Tuntas
Menurutnya, kejadian ini bukan kali pertama menu MBG di sekolah diprotes. Sebelumnya, mereka juga pernah menyampaikan keluhan terkait rasa, kebersihan, hingga penyajian yang dianggap tidak sesuai standar.
“Kalau seperti ini terus, jelas membahayakan anak-anak. Pemerintah kan maunya anak-anak sehat dan semangat belajar, tapi kalau makanannya begini malah bikin sakit,” imbuhnya.
Hingga berita ini diturunkan, Kepala SMAN 2 Sidoarjo, Dr. Ristiwi Peni, saat dikonfirmasi melalui pesan Whatsapp, kepala sekolah asal madiun itu belum merespon dan berikan penjelasan resmi.
Para orangtua berharap pihak sekolah segera memperbaiki standar kebersihan dan pengawasan makanan, agar program MBG benar-benar bermanfaat bagi siswa, bukan sebaliknya menimbulkan masalah kesehatan.
Laporan : Teddy Syah



