Kebersamaan Warga Mangunjaya Wujudkan Desa Mandiri Pangan

PANGANDARAN, BIDIKNASIONAL.com – Desa Mangunjaya, Kecamatan Mangunjaya, Kabupaten Pangandaran, terus menunjukkan keseriusannya dalam membangun ketahanan pangan. Program desa yang menggabungkan sektor peternakan dan pertanian kini menjadi bukti nyata kerja bersama antara pemerintah desa dan masyarakat.
Program ini mencakup pemeliharaan 5000 ekor ayam pedaging dengan kandang berukuran 7 x 30 meter, pengembangan pertanian sayur-sayuran, serta pemanfaatan lahan setengah hektar untuk kebun pepaya kalipornia.
Kepala Desa Mangunjaya, Suhury, menegaskan bahwa program tersebut tidak akan berhasil tanpa dukungan penuh dari masyarakat.
“Ketahanan pangan tidak bisa dibangun hanya oleh pemerintah desa. Yang lebih penting adalah kebersamaan warga dalam menjaga dan mengembangkan program ini agar bisa berkelanjutan,” ucapnya.
Kebersamaan warga pun terlihat jelas. Mereka saling bahu-membahu mulai dari persiapan kandang ayam, perawatan tanaman sayur, hingga penanaman pepaya. Ketua RW 07 Muslihudin mengaku senang dengan adanya program ini.
“Kami merasa memiliki program ini bersama-sama. Dengan gotong royong, kami yakin hasilnya akan lebih maksimal dan manfaatnya bisa dirasakan semua warga,” ungkapnya penuh semangat.
Program ketahanan pangan ini tidak hanya memberikan harapan akan ketersediaan pangan, tetapi juga menumbuhkan kembali nilai-nilai kebersamaan dan gotong royong yang menjadi kekuatan utama Desa Mangunjaya.
Laporan: ASEP SUJANA
Editor: Budi Santoso

