
ACEH SINGKIL, BIDIKNASIONAL.com – Dinas Perikanan dan Kelautan Aceh Singkil kembali, menunjukkan komitmennya dalam mendukung peningkatan kesejahteraan para nelayan. Kamis (9/10-2025), Dinas Perikanan dan Kelautan Aceh Singkil menyerahkan bantuan berupa mesin robin dan jaring tangkap ikan kepada sejumlah nelayan.
Acara penyerahan bantuan berlangsung, secara sederhana namun penuh makna. kegiatan diawali dengan kata sambutan Kepala Dinas Perikanan dan Kelautan Aceh Singkil Drs. Saiful Umar, yang dalam kesempatan itu menyampaikan bahwa bantuan tersebut merupakan bagian dari program pemberdayaan nelayan.
“Bantuan ini diharapkan dapat membantu meningkatkan produktivitas para nelayan dalam melaut, sekaligus meringankan beban operasional mereka. Pemerintah Daerah melalui Dinas Perikanan dan Kelautan terus berupaya memperhatikan kebutuhan masyarakat pesisir agar kesejahteraan nelayan semakin meningkat,” ujar Saiful Umar dalam sambutannya.
Lebih lanjut, beliau menambahkan bahwa program bantuan ini tidak hanya sebatas pemberian alat tangkap, tetapi juga disertai dengan pembinaan serta pendampingan teknis agar para nelayan dapat memanfaatkan bantuan secara optimal dan berkelanjutan.
Acara kemudian dilanjutkan dengan kata sambutan Bupati Aceh Singkil H. Safriadi Oyon, SH. dalam arahannya, Bupati menyampaikan apresiasi kepada Dinas Perikanan dan Kelautan yang telah berperan aktif membantu masyarakat melalui berbagai program pemberdayaan.
“Saya berharap bantuan ini bukan hanya simbol perhatian pemerintah, tetapi benar-benar dimanfaatkan dengan baik oleh para penerima. Jadikan ini sebagai dorongan untuk lebih giat bekerja dan menjaga hasil laut kita secara berkelanjutan,” ujar Bupati Safriadi Oyon.
Beliau juga menekankan pentingnya menjaga kelestarian sumber daya laut dan perairan, agar generasi mendatang tetap dapat menikmati hasilnya.
Acara penyerahan bantuan ditutup dengan sesi foto bersama dan penyerahan simbolis mesin robin serta jaring kepada nelayan, para nelayan yang hadir menyambut dengan antusias dan mengucapkan terima kasih atas perhatian Pemerintah Daerah terhadap kebutuhan mereka. (Roni/Nurha)

