
Karnaval Desa Tumpeng, Kecamatan Candipuro, Lumajang, digelar pada Sabtu (11/10/25). Foto: SON
LUMAJANG, BIDIKNASIONAL.com – Karnaval Desa Tumpeng, Kecamatan Candipuro, Lumajang, digelar pada Sabtu (11/10/25) dengan meriah. Ribuan warga desa dan tamu undangan hadir untuk menyaksikan acara ini.
Turut hadir dalam acara tersebut Forkopimda, Camat Candipuro, AKP. Lugito, S.H. Kapolsek Candipuro bersama jajaran, Danramil bersama jajaran, Kepala Desa Tumpeng Moh. Deni Purwadi dan ketua panitia beserta tim.
Sebanyak 32 peserta dari berbagai desa berpartisipasi dalam karnaval ini, menampilkan kreativitas dan keunikan masing-masing.

Kades Desa Tumpeng Moh Deni Purwadi, Danramil, Camat Candipuro, AKP. Lugito S.H. Kapolsek Candipuro bersama tim panitia (Foto: SON)
Kepala Desa Tumpeng, Moh. Deni Purwadi, berpesan agar warga menjaga tata tertib dan keamanan selama acara berlangsung. Beliau juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang terlibat dalam acara ini.
Setelah karnaval, akan ada pagelaran wayang kulit dalang Ki Anom Sekti Aji pada 16 Oktober 2025 di Balai Desa Tumpeng.
AKP. Lugito, S.H. Kapolsek Candipuro berharap acara ini dapat menjadi momentum kebersamaan dan memberi manfaat bagi perekonomian warga sekitar. Beliau juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang berpartisipasi. (SON)


