
WAY KANAN, BIDIKNASIONAL.com – Pemerintah Kabupaten Way Kanan Provinsi Lampung melaksanakan pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan pejabat eselon II di lingkungan Pemerintah Daerah setempat, Kamis (23/10/2025).
Pelantikan ini merupakan bagian dari upaya pemerintah daerah Kabupaten Way Kanan untuk melakukan penyegaran. Sebanyak 15 pejabat eselon II dari berbagai organisasi perangkat daerah (OPD) dilantik dan dimutasi ke jabatan baru berdasarkan keputusan Bupati Way Kanan.
Langkah rotasi dan promosi jabatan ini diharapkan dapat memperkuat tata kelola pemerintahan yang efektif, mempercepat pelaksanaan program kerja, serta meningkatkan pelayanan publik yang lebih responsif terhadap kebutuhan masyarakat.
Berikut 15 nama-nama pejabat yang dilantik dan menempati jabatan baru pejabat eselon II Pemerintah Kabupaten Way Kanan:
1.Kiki Cristianto Jabatan Baru Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan
2. Kusuma Anakori Jabatan Baru Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik
3. Bismijanadi Jabatan Baru Inspektur Daerah (Inspektorat)
4. Falahudin Jabatan Baru Kepala Dinas Tanaman Pangan, Holtikultura dan Peternakan
5. Nuryadin Ali Mustofa, Jabatan Baru, Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Perizinan Terpadu Satu Pintu
6. Septa Muktamar, Jabatan Baru, Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah
7. Indra Kesuma, Jabatan Baru, Sekretaris DPRD Way Kanan
8. Ahmad Agung Bramtihalley, Jabatan Baru, Kepala Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah
9. Ketut Artike, Jabatan Baru, Kepala Dinas Lingkungan Hidup
10. Riva Adi Candra, Jabatan Baru, Kepala Dinas Prindustrian dan Perdagangan
11. Rinaldi, Jabatan Baru, Asisten Administrasi Umum Setdakab Waykanan (Asisten III)
12. Rofiki, Jabatan Baru, Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi
13. Edi Suprianto, Jabatan Baru, Kepala Dinas Sosial
14. Dwi Handoyo Retno, Jabatan Baru, Kepala Dinas Ketahanan Pangan
15. Harun Anosa, Jabatan Baru, Staf Ahli Bidang Pembangunan, Ekonomi, dan Keuangan Skretariat. (Arye)



