Awas.!! Jalan Ambrol di Ruas Jalan Glagah-Licin Banyuwangi, LSM KOBRA: Pemerintah Segera Lakukan Perbaikan

Jalan ambrol dan rusak di wilayah Kec. Licin, Kab. Banyuwangi (Foto: ist)
BANYUWANGI, BIDIKNASIONAL.com – Jalan raya menuju Wisata Ijen, tepatnya di ruas jalan Glagah-Licin, Banyuwangi, dilaporkan rusak dan ambrol. Kondisi Jalan raya ambrol dan rusak, diduga akibat tergerus air hujan.
Hal ini disampaikan Ketua DPC LSM Kobra Banyuwangi, Daud Djoni WD, Minggu (26/10/2025).
Daud Djoni menghimbau pengendara diminta untuk berhati-hati saat melintas di jalan tersebut, terutama pada malam hari.
“Sementara kepada Pemkab Banyuwangi diharapkan berkoordinasi dengan Pemprov Jatim untuk segera melakukan perbaikan jalan,” pintanya.
Ditegaskan, perbaikan jalan tersebut sangat penting untuk mengurangi resiko kecelakaan dan memastikan keselamatan pengendara. Sesuai dengan UU No. 38 tahun 2004, pemerintah wajib memperbaiki jalan rusak untuk menjaga keselamatan dan kenyamanan pengendara. (sgg/tim)



