Peringati HUT Ke 75, Satpolairud Polresta Banyuwangi Gelar Bakti Sosial dengan Donor Darah

BANYUWANGI, BIDIKNASIONAL.com – Polresta Banyuwangi melalui Satpolairud Polresta Banyuwangi jajaran Polda Jawa Timur menggelar kegiatan Bakti Sosial (Baksos) dengan melakukan aksi Donor Darah di kantor PMI Cabang Banyuwangi.
Kegiatan Donor Darah yang dilaksanakan pada hari Rabu, 12/11/2025 dalam rangka memperingati HUT Polairud Ke 75 Tahun.
Kegiatan Donor Darah dipimpin langsung Kasat Polairud Polresta Banyuwangi Kompol Muchammad Wahyudi, A.Md., S.H. mengatakan kegiatan donor darah sebagai kepedulian Polresta Banyuwangi dalam memenuhi stok darah.
Gerakan sosial ini bertujuan menumbuhkan kepedulian dan semangat donor darah di kalangan masyarakat sebagai gaya hidup sehat dan berjiwa sosial. Aksi ini secara langsung membantu menjaga ketersediaan darah di PMI Banyuwangi,” katanya.
Dalam peringatan HUT Polairud, Polri mengambil tema “Polairud Presis Menuju Indonesia Maju” Siap Mengamankan Pembangunan Nasional Menuju Indonesia Emas 2045″. Tema ini mencerminkan komitmen Polairud terhadap kemajuan bangsa.
Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya donor darah dikalangan masyarakat dengan membantu sesama dalam memenuhi kebutuhan darah di rumah sakit diwilayah Kabupaten Banyuwangi.
Melalui kegiatan ini, Polresta Banyuwangi ingin memperlihatkan dimensi lain dari tugas mereka. Polri tidak hanya berfokus pada penegakan hukum, tetapi juga aktif dalam kegiatan sosial. “Melalui donor darah, kami ingin menunjukkan bahwa Polri hadir tidak hanya dalam penegakan hukum, tetapi juga dalam kegiatan kemanusiaan,” ujarnya.
Kegiatan donor darah ini berlangsung dengan lancar dan aman, dengan situasi yang terkendali. Kapolresta Banyuwangi mengapresiasi kepada semua pihak yang telah berpartisipasi dalam kegiatan ini.
Nantinya kantong darah yang diambil akan didistribusikan kepada rumah sakit dan fasilitas kesehatan yang membutuhkan di Wilayah Kabupaten Banyuwangi. (Dj/gede)



