JATIMSIDOARJO

BPJS Kesehatan Apresiasi Capaian RSU Al Islam H.M. Mawardi Berikan Pelayanan Terbaik kepada Peserta

Direktur Rumah Sakit Umum (RSU) Al Islam H.M. Mawardi Sidoarjo, Minarto (kanan) bersama Direktur Teknologi Informasi BPJS Kesehatan, Edwin Aristiawan (Foto: ist)

SIDOARJO, BIDIKNASIONAL.com – Direktur Rumah Sakit Umum (RSU) Al Islam H.M. Mawardi Sidoarjo, Minarto menegaskan komitmen rumah sakit yang dipimpinnya untuk terus memberikan pelayanan terbaik bagi peserta Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) tanpa diskriminasi. Menurut Minarto, membeda-bedakan peserta saat berobat justru akan menimbulkan masalah serius di kemudian hari dan menjadi kerugian jangka panjang bagi rumah sakit.

“Saya selalu berkoordinasi dan diskusi dengan BPJS Kesehatan agar kita bisa terus bersama dalam menjalankan Program JKN ini. Kita juga harus sejalan dalam melaksanakan program ini agar peserta bisa puas dalam mendapatkan pelayanan dari kita,” ucap Dokter Min sapaan akrabnya ketika ditemui di ruang kerjanya pada Jum’at (28/11).

Rumah sakit yang ia pimpin pertama kali bekerja sama dengan BPJS Kesehatan pada tanggal 28 Februari 2014. Pada saat itu masih masa transisi dari PT Asuransi Kesehatan (Askes) Persero ke BPJS Kesehatan. Seiring berjalannya waktu, ia merasa harus terus berinovasi agar pasien yang datang ke rumah sakitnya bisa merasa nyaman dan tenang ketika mendapatkan pelayanan.

“Kenyamanan dan kepuasan perserta dalam mendapatkan pelayanan kesehatan di rumah sakit ini merupakan prioritas kami. Apalagi, kami sudah bekerja sama dengan BPJS Kesehatan lebih dari satu dekade dan kami harus satukan langkah untuk menyebarkan kebaikan melalui pelayanan yang terbaik,” bebernya.

Dirinya mengakui bahwa 95 persen pasien yang berkunjung ke rumah sakitnya adalah peserta JKN. Atas hal itu, ia akan terus bertekad untuk memberikan pelayanan yang terbaik kepada peserta dengan terus bersinergi bersama BPJS Kesehatan.

“Harus kami akui bahwa peserta JKN ini sangat luar biasa ya. Di sini saja hampir seluruhnya adalah peserta JKN dan itu menjadi bukti bahwa BPJS Kesehatan selalu hadir bersama masyarakat yang membutuhkan pelayanan kesehatan. Saat itu pula, kami hadir bersamaan agar peserta JKN yang sakit bisa kembali sembuh dengan mendapatkan pelayanan yang maksimal tanpa harus mengeluarkan biaya sepeser pun,” kata Minarto.

Minarto menyebutkan bahwa kehadiran BPJS Kesehatan membawa angin segar bagi rumah sakit mitra dan menjadi kebahagiaan bagi masyarakat. Ia menegaskan setiap pasien di RSU Al-Islam H.M. Mawardi selalu mendapat pelayanan terbaik. Bukan hanya itu, ia mengaku bangga menjadi bagian dari BPJS Kesehatan karena kontribusinya besar bagi kesembuhan masyarakat.

“Kita harus selalu bergandengan tangan dan terus bersinergi. Itu tentunya menjadi penyemangat buat kami agar terus memberikan pelayanan yang terbaik,” bebernya.

Di waktu terpisah, Kepala BPJS Kesehatan Cabang Sidoarjo, Munaqib mengatakan bahwa RSU Al – Islam H.M. Mawardi sudah membuktikan komitmennya dalam meberikan pelayanan kepada peserta JKN. Hal itu ia utarakan karena rumah sakit tersebut sudah meraih peringkat kedua sebagai fasilitas kesehatan berkomitmen kategori rumah sakit tipe C.

“Pelayanan di sana sudah tidak perlu diragukan lagi karena sudah terbukti. Mereka juga selalu aktif dalam berkomunikasi dengan kami jika ada hal yang harus segera diselesaikan. Saya lihat, rumah sakitnya juga aktif dalam memberikan edukasi terkait JKN malalui konten-konten positif yang dibuat,” ucapnya.

Munaqib juga menambahkan bahwa rumah sakit yang terletak di wilayah barat Kabupaten Sidoarjo ini tingkat kepatuhannya sangat tinggi. Sehingga, apa yang menjadi tujuan kita bersama sudah dilaksanakan.

“Sinergitas antara BPJS Kesehatan dan rumah sakit mitra harus terus dijaga agar pelayanan kesehatan semakin merata. Alhamdulillah, untuk di Kabupaten Sidoarjo ini fasilitas kesehatannya sudah menunjukan komitmennya dalam memberikan layanan dan saya percaya, bahwa masyarakat bisa puas dengan pelayanan yang diberikan. Termasuk RSU Al – Islam H.M. Mawardi ini, mereka sudah membuktikan sinergitas dan komitmennya. Saya titipkan agar terus bisa dipertahankan,” tambahnya.

Munaqib berharap bahwa kemudahan layanan yang diperlukan oleh peserta ini bisa terus dipertahankan. Dimana setiap fasilitas kesehatan berpedoman kepada komitmen yang sudah disepakati bersama.

“Program JKN yang penuh manfaat ini harus kita jaga bersama, apalagi kepercayaan masyarakat terhadap program ini harus kita pertahankan. Saya titipkan kepada rumah sakit yang bekerja sama dengan kami agar profesional dan tetap berikan layanan yang terbaik untuk peserta tanpa adanya diskriminasi,” harapnya. (red)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button