
LAMONGAN, BIDIKNASIONAL.com – Kabar suar terkait dugaan aksi pencurian Kabel Tanah Tanam Langsung (KTTL), atau kabel Telkom di Kabupaten Lamongan, tepatnya sepanjang Jalan Raya Babat-Jombang, Kecamatan Babat, pada hari Rabu Dinihari (03/12/2025), mulai menemukan titik terang.
Dalam penelusuran wartawan koran ini, bahwa aksi tersebut, sebelumnya ada dugaan sudah berkoordinasi dengan pemangku wilayah setempat sehingga aksinya mulus tanpa hambatan apapun.
Diberitakan pada edisi sebelumnya oleh wartawan koran ini, dugaan aksi pencurian kabel Telkom di Jalan Raya Babat-Jombang, Kecamatan Babat, berjalan mulus dan diduga ada keterlibatan dengan oknum.
Selain itu, aksi tersebut juga mencuat dua nama masing-masing bernama ‘Gatot’ dan ‘Tito’ yang disebut-sebut sebagai otak dalam dugaan aksi pencuri tersebut.
“Kegiatan penarikan kabel Telkom di Babat Lamongan kemarin, setahu saya Gatot dan menggandeng seorang lagi bernama Tito yang merupakan seorang pegawai aktif dari pihak Telkom,” ucap sumber wartawan koran ini, melalui telepon WhatsApp.
Lanjut sumber itu, ‘Gatot’ dulunya anak buah dari ‘Bimo’ (Pendana). Begitupun ‘Tito’ juga. Sebelumnya, ‘Gatot’ juga pernah melakukan kegiatan penarikan kabel Telkom di daerah Gresik. Namun, aksinya gagal karena digerebek oleh Polda Jatim.
“Penggerebekan oleh Polda Jatim, Gatot berhasil lolos. Sebelumnya, kegiatan di Babat Lamongan, saya sempat diajak. Tapi saya tidak mau, biarpun di lapangan alasannya sudah terkondisikan,” ucapnya.
Dikesempatan yang sama, sumber lain dari wartawan koran ini, juga menyebut, ‘Tito’ bukan pegawai Telkom. Melainkan seorang oknum dari Tim SAS di pihak Telkom, yang tugasnya berkeliling menjaga dan memantau aset milik PT. Telkom Indonesia.
“Intinya Tim SAS seperti intel yang ditugaskan untuk menjaga aset. Tanpa adanya dugaan keterlibatan dari Tim SAS pihak Telkom, aksi penarikan kabel tidak mungkin bisa mulus,” urainya.
Hingga berita ini diterbitkan kembali ke media massa, pihak Kepolisian Resort Lamongan belum memberi penjelasan terkait hal tersebut.
Pewarta – Abd. Rosi



