BANYUWANGIJATIM

Jumat Bersih di Kantor UPT P3 LLAJ Banyuwangi: Perkuat Kekompakan dan Persiapan Jelang Lebaran 2026

BANYUWANGI, BIDIKNASIONAL.com –  Seluruh jajaran staf dan petugas di kantor Unit Pelaksana Teknis Pengelolaan Prasarana Perhubungan LLAJ (UPT P3 LLAJ) Banyuwangi, Dinas Perhubungan Provinsi Jawa Timur, melaksanakan kegiatan “Jumat Bersih” pada pagi hari ini, Jumat (9/1/2026).

Kegiatan yang dimulai sejak pagi hingga selesai ini difokuskan pada pembersihan area lingkungan kantor guna menciptakan suasana kerja yang nyaman dan asri.

Kepala UPT P3 LLAJ Banyuwangi, Agung Heru Prasongko, menyampaikan apresiasinya kepada seluruh personel yang antusias berpartisipasi. Ia menekankan bahwa agenda rutin ini bukan sekadar urusan kebersihan fisik, melainkan sarana mempererat soliditas internal.

“Terima kasih, hari Jumat bersih ini kami bersama teman-teman LLAJ melaksanakan bersih-bersih di lingkungan kantor agar lingkungan terawat, bersih, indah, dan asri. Selain itu, dalam bertugas kita mengutamakan jaga kekompakan dan jaga kerukunan sebagai insan Perhubungan,” ujar Agung saat ditemui di sela-sela kegiatan, Jumat (9/1/2026).

Selain menjaga kebersihan mako, momentum ini juga digunakan untuk melakukan konsolidasi internal dalam menghadapi agenda besar nasional, yakni pengamanan Lebaran 2026. UPT P3 LLAJ Banyuwangi mulai mematangkan kesiapan personel untuk memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat.

Agung menjelaskan bahwa fokus pengamanan akan diarahkan pada titik-titik krusial di wilayah perbatasan dan objek vital.

“Jelang Lebaran 2026 yang akan datang, kita juga mempersiapkan personel LLAJ untuk pengamanan dan pelayanan masyarakat. Terutama di titik perbatasan Jember, Situbondo, Bondowoso, serta kawasan wisata seperti Ijen,” tambahnya.

Himbauan Keselamatan Berkendara

Mengingat kondisi cuaca di awal tahun 2026 yang cenderung ekstrem, Agung juga memberikan imbauan bagi para pengguna jalan.

“Kami menghimbau masyarakat untuk selalu hati-hati dalam berkendara. Waspadai cuaca yang tak menentu, seperti hujan deras dan angin kencang. Untuk rekan-rekan LLAJ, tetap semangat dalam beraktivitas dan selalu jaga kesehatan,” pungkasnya.

Dengan lingkungan kantor yang bersih dan semangat kerja yang kompak, UPT P3 LLAJ Banyuwangi berkomitmen untuk terus memberikan pelayanan terbaik bagi ketertiban dan keselamatan lalu lintas di wilayah Jawa Timur bagian timur. (Dj)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button