Pj Bupati Mura Hermon Berpesan Para Pegawai PPPK Yang Dilantik Jangan Minta Pindah
Pejabat Bupati Murung Raya Dr. Hermon berfoto bersama usai melantik 788 Pegawai Pemerintah Perjanjian Kerja di lingkup Pemkab Mura di GPU, Tira Tangka Balang, Puruk Cahu, Jumat (22/Maret/2024)/ dok.foto: efn BN.com
MURUNG RAYA, BIDIKNASIONAL.com – Pejabat Bupati Murung Raya Dr. Hermon melantik sebanyak 788 Pegawai Pemerintah Perjanjian Kerja (PPPK) di lingkup Pemkab Mura. Adapun pegawai baru yang diangkat, langsung diberi SK oleh Pj Bupati diantaranya, 178 orang tenaga teknis, 331 tenaga Kesehatan dan 278 orang Guru formasi tahun 2023. Pengangkatan itu berlangsung di GPU, Tira Tangka Balang, Puruk Cahu, Jumat (22/Maret/2024).
Pj Bupati Murung Raya Dr. Hermon berharap kepada pegawi baru agar menjalankan tugas yang telah ditempat masing – masing sesuai SK. “Saya berharap kalian bisa melaksanakan tugas dengan baik dan berdedikasi di tempat tugas masing-masing,” harap Hermon saat menyampaikan sambutannya.
Ia juga menyampaikan rasa bangganya kepada 788 orang begawai baru di lingkup Pemkab Murung Raya ini. “Saya sangat bersyukur dan bangga karena kalian diangkat menjadi pegawai pemerintah dengan harapan dapat menjalankan tugas melayani masyarakat,” pesan Pj. Bupati.
Selain itu, Pj Hermon juga berharap kepada 788 orang pegawai baru yang telah menerima SK untuk tidak meminta pindah tugas.
Turut hadir mendampingi Pj Bupati, Sekda Murung Raya Rudie Roy, dan Asisten Sekda Serampang hingga sejumlah pejabat OPD lingkup Pemkab Mura setempat juga turut hadir.
Laporan: Efn
Editor: Budi Santoso