KALTENGMURUNG RAYA

Ketua Sementara DPRD Mura Ajak Warga Sukseskan Pilkada Serentak 27 November 

Ketua Sementara DPRD Mura, Bebie, S.Sos., SH., MM., MAP. (Foto: efn BN Mura)

MURUNG RAYA, BIDIKNASIONAL.com – Ketua Sementara Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Murung Raya, Bebie, S.Sos., SH., MM., MAP, mengajak seluruh masyarakat untuk berperan aktif dalam mendukung suksesnya Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak yang akan diselenggarakan pada 27 November mendatang. Bebie menekankan pentingnya partisipasi warga dalam setiap tahapan proses demokrasi ini.

“DPRD bersama pemerintah daerah telah berkomitmen penuh untuk mendukung kelancaran pelaksanaan Pilkada, mulai dari tahap persiapan hingga pemungutan dan perhitungan suara,” ujar Bebie saat diwawancarai oleh media pada Kamis (22/8/2024).

Ia juga memastikan bahwa anggaran dan fasilitas pendukung untuk Pilkada telah disiapkan dengan baik, sehingga prosesnya dapat berjalan lancar, aman, dan demokratis. Selain itu, Bebie menegaskan bahwa DPRD Murung Raya tidak hanya memberikan dukungan dari segi anggaran, tetapi juga aktif melakukan pengawasan terhadap pelaksanaan Pilkada.

Pengawasan ini dilakukan untuk memastikan semua tahapan berjalan sesuai dengan aturan yang berlaku dan meningkatkan transparansi proses pemilihan.”Kami terus memantau persiapan yang dilakukan oleh KPU dan Bawaslu guna memastikan semuanya sesuai regulasi,” tambah politisi dari PDI Perjuangan ini.

Ia juga berharap rekomendasi yang disampaikan DPRD kepada KPU dan Bawaslu dapat meningkatkan partisipasi masyarakat dalam Pilkada.”Dengan meningkatnya transparansi, kami optimistis partisipasi masyarakat akan semakin tinggi, sehingga target nasional dan daerah terkait partisipasi pemilih dapat tercapai,” ujarnya.

Menyongsong hari pelaksanaan Pilkada yang semakin dekat, Bebie mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersinergi dalam menciptakan suasana yang kondusif dan mendukung suksesnya penyelenggaraan Pilkada di Kabupaten Murung Raya.

Laporan: Efn

Editor: Budi Santoso

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button