PDAM Tirta Prabawa Mukti Pangandaran Targetkan Cakupan Layanan 60 Persen

Direktur PDAM Tirta Prabawa Mukti Pangandaran, Agus Teguh Suryaman (Foto: ist)
PANGANDARAN, BIDIKNASIONAL.com – Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Prabawa Mukti Pangandaran terus berupaya meningkatkan cakupan layanan air bersih kepada masyarakat. Saat ini, PDAM menargetkan cakupan pelayanan bisa mencapai 60 persen, dengan tetap mempertimbangkan kemampuan pelanggan dalam mengakses layanan.
Menurut keterangan Kasubag Umum PDAM Pangandaran, M.H. Arif, langkah ini diambil untuk menjawab kebutuhan masyarakat yang semakin tinggi terhadap air bersih, seiring dengan pertumbuhan penduduk dan sektor pariwisata.
Hal tersebut diperkuat oleh Direktur PDAM Tirta prabawa Mukti Pangandaran, Agus Teguh Suryaman, S.H., S.KH., yang menjelaskan bahwa hingga saat ini jumlah pelanggan PDAM telah mencapai 3.910 sambungan, meningkat dari sebelumnya yang hanya 2.800 sambungan.
“Terkait pengembangan PerumdamTirta Prabawa Mukti kabupaten Pangandaran tahun 2025 kedepan kita fokus pada peningkatan layanan makanya kami pada tahun 2025 memprogram kan layanan prima, kualitas nya dijamin 24 jam kontinuitas dan terakhir keterjangkauan semuanya ini sedang kami racik dan kami olah bagaimana memberikan layanan yang prima buat konsumen dan kami sedang fokus pada peningkatan kualitas sekarang ini kami sedang finalisasi kerjasama be to be dengan pihak swasta dan pihak BUMN bekerja sama dengan kami di tahun 2025, kami sedang merehabilitasi beberapa pengembang di titik yang dirasa bisa meningkat kualitas air bersih,” bebernya.
Targetnya kata dia, “rencana mengembangkan di wilayah grenfil untuk pelayanan Cimerak dan Cijulang sesuai dengan RT RW adalah pengembangan kawasan industri untuk bias menyuplai mungkin investor untuk pengusaha yang akan membuka usaha di wilayah sana. Tentu air bersih sangat vital untuk kebutuhan, sehingga dengan itu semuanya distribusi untuk wilayah perkotaan, Sidamulih, Parigi, Cijulang dan Cimerak dilakukan di tahun 2025,” tegasnya.
Dengan begitu ungkap Agus sapaan nya, PDAM bisa memberi layanan yang prima dan menambah cakupan layanan, pelan pelan PDAM harus menambah cakupan layanan sehingga masyarakat makin banyak yang terlayani air bersih.
Meski demikian, layanan ke sektor perhotelan baru mencapai 30 persen. “Maka dari itu, kendalanya terletak pada sarana pendukung yang masih belum memadai untuk menjangkau semua wilayah, terutama kawasan wisata,” ujarnya.
Disampaikan, PDAM berkomitmen terus memperluas jaringan dan membenahi infrastruktur guna mendukung peningkatan layanan. “Dengan kerja sama lintas sektor, diharapkan target cakupan 60 persen dapat tercapai secara bertahap,” tutupnya.
Laporan: Asep sujana
Editor: Budi Santoso


