
SIDOARJO, BIDIKNASIONAL.com – Kepatuhan dan komitmen perusahaan dalam mendukung keberlangsungan Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) sangat diperlukan agar program tersebut terus berjalan. Seperti komitmen yang diutarakan oleh Direktur Utama PT Jayamas Medica Industri, Herlien. Menurutnya, komitmen dalam kepesertaan JKN untuk kesehatan karyawan sudah menjadi hal mutlak dan harus dilaksanakan segara. Hal tersebut sudah menjadi tanggung jawab perusahaan dalam memastikan kesejahteraan serta menjamin kesehatan karyawan, agar ketika dalam bekerja mereka bisa dalam keadaan sehat, produktif dan tenang.
“Kami percaya bahwa akses terhadap layanan kesehatan yang layak merupakan hak dasar setiap pekerja. Oleh karena itu, seluruh karyawan disini sudah kami daftarkan seluruhnya menjadi peserta JKN,” kata Herlien saat ditemui di perusahaan yang ia pimpin pada kamis (16/10).
Ia menjelaskan bahwa dalam menjaga kepatuhan dalam pelaporan da pekerja serta membayar iuran tepat waktu setiap bulannya, dirinya selalu memastikan kepada bagian terkait agar tidak terlewat dan semuanya harus sesuai dengan prosedur yang berlaku. Menurutnya, kepatuhan ini juga merupakan prioritas perusahaannya dalam memastikan kepesertaan JKN karyawannya.
“Perusahaan kami memiliki sistem administrasi yang terintegrasi, sehingga setiap perubahan data pekerja dapat dilaporkan secara cepat dan akurat kepada BPJS Kesehatan. Pembayaran iuran setiap bulannya juga selalu tepat waktu dengan sistem yang sudah terotomatisasi, sehingga kita terhidar dari keterlambatan pembayaran iurannya,” jelasnya.
Selain patuh dalam kepesertaan JKN, PT Jayamas Medica Industri juga dalam menjamin kesehatan masyarakat sekitar dengan mengadakan Program Corporate Social Responsibility (CSR). Program tersebut dikemas dalam bentuk kepsertaan JKN, dimana masyarakat sekitar perusahaan didaftarkan menjadi peserta JKN kelas 3 dan iurannya dibayarkan oleh perusahaan.
“Kami tentunya selain menjamin pekerja, kami juga menjamin masyarakat sekitar yang belum terdaftar sebagai peserta JKN. Ini adalah bentuk kepedulian kami terhadap masyarakat dan semoga ini menjadi hal yang baik untuk semuanya. Untuk Program CSR ini sudah dimulai sejak lama dan masih berjalan sampai dengan saat ini, harapannya semua yang ada disekitar perusahaan bisa terjamin kesehatannya melalui program JKN yang iurannya dibayarkan oleh kita,” kata Herlien.
Ia juga bercerita bahwa Program JKN ini memiliki peran penting bagi dunia usaha karena berperan sebagai pondasi dalam menciptakan ekosistem yang sehat dan berkelanjutan. Karena dengan adanya Program JKN ini, perusahaan dapat fokus pada produktivitas tanpa terbebani risiko finansial akibat kondisi kesehatan karyawan.
“Kehadiran Program JKN juga mendukung citra positif peruhaan sebagai entitas yang taat terhadap hukum dan peduli terhadap kesejahteraan karyawan. Kami juga tentunya sudah berkontribusi dalam pembangunan nasional di bidang kesehatan,” bebernya.
Ia juga mengucapkan terima kasih kepada BPJS Kesehatan Cabang Sidoarjo karena sudah dibantu dalam memproses adminstrasi baik perubahan data maupun penambahan peserta. Karena menurutnya, komunikasi dan koordinasi menjadi kunci dalam menjalakan hubungan kemitraan.
“Saat ini sudah ada Electronic Data Badan Usaha (EDABU) yang tentunya sangat memudahkan kami dalam memproses kepesertaan JKN. Komunikasi dan koordinasi juga menjadi kunci agar tidak kesalahpahaman ketika dilapangan,” ucapnya.
Diakhir, ia berpesan kepada perusahaan lainnya yang belum mendaftarkan seluruh karyawannya agar segera di daftarkan menjadi peserta JKN. Ia juga selalu memastikan bahwa karyawannya selalu dalam keadaan sehat dan sudah terdaftar dalam kepesertaan JKN.
“Kepesertaan JKN membantu menciptakan rasa aman dan kepastian bagi karyawan. Itu tentunya akan berdampak positif terhadap motivasi dan produktivitas dalam bekerja, jadi untuk perusahaan yang belum mendaftarkan karyawannya menjadi peserta JKN, ayo daftarkan sekarang juga dan itu menjadi bagiaan kepatuhan kita dalam menjalankan amanat undang-undang,” tutupnya. (red)



