BANJARJABAR

Pembangunan Jalan Rabat Beton 345 Meter di Bojongkantong Disambut Antusias

Babinsa Carsony dan Bhabinkamtibmas Dede Wahyudi Berikan Apresiasi

KOTA BANJAR, BIDIKNASIONAL.com –  Pembangunan jalan rabat beton sepanjang 345 meter di Kelurahan Bojongkantong, Lingkungan Langkap, Kecamatan Langensari, Kota Banjar, kini menjadi salah satu proyek yang membawa dampak positif besar bagi masyarakat. Pekerjaan ini bersumber dari anggaran APBD Kota Banjar dan dilaksanakan oleh pengusaha lokal asal Banjar, Edo Wahyudi, dengan pengawasan lapangan dari Aep.

Sejak dimulainya pembangunan, warga setempat menunjukkan antusiasme yang tinggi. Jalan tersebut merupakan akses vital bagi masyarakat RT 003 RW 002, baik untuk kebutuhan mobilitas harian, ekonomi, pendidikan, maupun aktivitas sosial. Salah seorang warga, Dani, menyampaikan ucapan terima kasih kepada pemerintah yang telah merealisasikan pembangunan ini.

“Alhamdulillah, kami merasa sangat terbantu. Jalan ini sebelumnya sering licin dan susah dilalui, terutama saat hujan. Sekarang sudah bagus dan nyaman. Terima kasih kepada pemerintah Kota Banjar dan semua pihak yang terlibat,” ungkapnya.

Tak hanya warga, aparatur keamanan di wilayah tersebut juga memberikan apresiasi. Babinsa Kelurahan Bojongkantong, Carsony, menilai pembangunan ini sebagai langkah strategis dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

“Pembangunan jalan rabat beton ini merupakan kebutuhan penting warga. Dengan akses yang lebih baik, aktivitas masyarakat tentunya menjadi lebih lancar. Kami dari Babinsa mendukung penuh upaya pemerintah yang langsung menyentuh kepentingan warga. Semoga hasil pembangunan ini dijaga dan dimanfaatkan sebaik-baiknya,” ujar Carsony.

Sementara itu, Bhabinkamtibmas Bojongkantong, Dede Wahyudi, turut memberikan tanggapan positif. Ia menyampaikan bahwa pembangunan infrastruktur yang baik sangat berdampak pada keamanan dan kelancaran pelayanan masyarakat.

“Kami sangat mengapresiasi pembangunan ini. Jalan yang bagus tentunya mendukung terciptanya lingkungan yang aman dan tertib. Masyarakat lebih mudah beraktivitas, dan kami pun lebih cepat dalam memberikan pelayanan keamanan. Terima kasih kepada pemerintah yang telah memperhatikan kebutuhan masyarakat,” jelas Dede Wahyudi.

Sebelum dibangun, kondisi jalan di Lingkungan Langkap sering dikeluhkan karena rawan rusak dan sulit dilalui saat musim hujan. Kini, dengan rabat beton yang kokoh dan rapi, warga merasakan perubahan besar, terutama dalam kenyamanan dan keselamatan.

Proyek ini menjadi bukti nyata sinergi antara pemerintah daerah, pelaksana lapangan, aparat keamanan, dan masyarakat. Ke depan, warga berharap pembangunan serupa terus berlanjut, termasuk peningkatan drainase, penerangan jalan, serta fasilitas umum lainnya guna mendukung pertumbuhan dan kenyamanan masyarakat Bojongkantong. (Asep sujana)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button