NATUNA, BIDIKNASIONAL.com – Pemerintah Desa Air Putih, Kecamatan Midai, Kabupaten Natuna akan menggelar kegiatan Turnamen Voli Ball Tingkat RW se-Desa Air Putih.
Kegiatan yang akan dilaksanakan pada Senin, 19 Desember 2022 tersebut, tepatnya pada Rabu, 14 Desember 2022 telah dilaksanakan musyawarah persiapan dan pembentukan panitia pelaksana bertempat di Gedung Pertemuan Desa Air Putih.
Adapun hasil musyawarah tersebut, telah ditunjuk susunan panitia pelaksana sebagai berikut :
– Ketua : Erwan
– Sekretaris : Hadi Saputra
– Bendahara : Emilia
– Seksi Perlengkapan:
a. Rusli (Koordinator)
Anggota : Nova Satrio, Jodi Saprul Azmi, Hendra dan dibantu oleh seluruh pemuda -pemudi Desa
– Seksi Pertandingan:
a. Istamidi (Koordinator)
Anggota : M. Ilham, Dimas Prayoga dan Sasmita
Sementara itu, technical meeting akan dilaksanakan pada hari Kamis, 15 Desember 2022 besok.
Sekretaris Desa Air Putih, Erwan mewakili kepala desa dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memperat tali silaturahmi antar masyarakat se- Desa Air Putih.
“Kegiatan ini banyak dampak positif yang di dapatkan, diantaranya memelihara kekompakan melalui gotong-royong, kebersamaan dan menjadi wadah silaturahmi kita sesama warga desa,” ujarnya.
Ia juga berharap kegiatan ini dapat berjalan dengan lancar, serta dapat menumbuhkan sportivitas dalam bertanding.
Turut hadir pada kegiatan musyawarah tersebut diantaranya, Sekdes Desa Air Putih, Erwan, Ketua BPD Hanapi, Babinsa, Herma Indra, Tokoh Masyarakat, Tokoh Pemuda dan beberapa undangan lainnya.
Laporan: Hamzah
Editor: Budi Santoso