
Pelaksanaan Pelantikan Pengawas Kelurahan atau Desa (PKD) Kecamatan Purwadadi, Minggu 5 Januari 2023 (foto: Asep Sujana)
CIAMIS, BIDIKNASIONAL.com – Pelaksanaan Pelantikan Pengawas Kelurahan atau Desa (PKD) dilaksanakan serempak se Provinsi Jawa Barat pada hari Minggu 5 Januari 2023 di setiap kecamatan.
Acara dihadiri Camat, Kapolsek dan Danramil Kecamatan Purwadadi Kabupaten Ciamis , bertempat di Gedung Dakwah.
Dalam sambutan nya, Ketua panwas kecamatan Purwadadi Hadi Wibowo yang sudah dua kali menjabat Panwas kecamatan mengatakan, dalam rangka mengoptimalkan kinerja PKD fungsi dan tanggungjawabnya di lapangan adalah untuk mengawasi jalan nya pelaksanaan Pemilu dan membangun sinergitas PKD dengan PPS dan pemerintah Kelurahan atau Desa dan steakholder di masing-masing pemerintahan dan selalu melakukan pengawasan di setiap tahapan penyelenggaraan pemilu 2024.
” Apabila menemukan adanya temuan PKD cukup melaporkan ke Panwas kecamatan berikut alat bukti dan foto maupun Vidio untuk menjadi bahan barang bukti yang aktual dan untuk selanjutnya Panwas kecamatan lah yang akan memproses temuan tadi apakah masuk ke ranah hukum pidana atau cukup ke ranah Administrasi,” jelasnya.
Setelah acara pelantikan selesai, dilanjutkan ke Bimtek, Fullday sampai jam16.00 wib. Bimbingan Teknis mutlak diperlukan untuk pedoman dan sebagai barometer dalam menjalankan tugas sebagai PKD.
Sementara, Panwas purwadadi Hadi Wibowo berharap, mudah- mudahan pelaksanaan pemilu tahun depan bisa berjalan sukses aman dan nyaman.
“Tentunya para calon dewan setiap partai politik bisa berjalan damai berdampingan tanpa harus ada perselisihan begitu juga kepada team sukses setiap calon yang diunggulkan jangan sampai memicu perselisihan antar pendukung, ajaklah masyarakat cara berpolitik yang sehat,” sebutnya.
Laporan: Asep Sujana
Editor: Budi Santoso


