JAKARTA

GUBERNUR JATIM PEROLEH PENGHARGAAN INDONESIA VISIONARY LEADER DARI KORAN SINDO

JAKARTA, BN – Gubernur Jatim, Dr. H. Soekarwo tak pernah berhenti menorehkan prestasi. Kali ini, Pakde Karwo-sapaan akrabnya memperoleh penghargaan Indonesian Visionary Leader (IVL) kategori Best Overall dari Koran Sindo dan SindoNews.com.

Penghargaan diserahkan oleh Sekretaris Jenderal Kementerian Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi, Anwar Sanusi kepada Gubernur Jatim pada acara seminar The Power of Collaboration & Visionary Leaders di The Westin Hotel, Jakarta, Selasa (27/3).

IVL diberikan kepada kepala daerah yang mempunyai visi dan sangat berkompeten dalam memimpin. Visi Pakde Karwo dalam memimpin Jatim selama dua periode dinilai sangat bagus.

Selain itu, berbagai inovasi yang telah dilakukannya selama ini telah mampu mengangkat kesejahteraan masyarakat Jatim sehingga patut ditiru oleh pemimpin daerah lainnya.

Menjawab pertanyaan media terkait arti penghargaan yang diberikan kepada dirinya, Pakde Karwo menyampaikan perasaan bangganya.

Menurut pria kelahiran Madiun ini, konsep diberikannya penghargaan ini yaitu ide-ide visioner kepala daerah, termasuk bergan-dengan tangannya antara pemerintah, BUMN dan swasta dalam membangun daerah.

Dijelaskan, sebelumnya para kepala daerah diseleksi terlebih dahulu. Terdapat beberapa aspek diskusi yang dilakukan, seperti bidang korporasi, finance, pemerintahan, dan relasi sosial. Tujuannya, mempercepat upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

“Satu hal yang menarik adalah mengajak agar pemerintah berfikiran enterpreunership yang ditindaklanjuti dengan mengajak swasta dan BUMN dalam pembangunan daerah,” ungkapnya.



Gubernur Jatim ini menambahkan dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat, tidak harus menggunakan government spending tapi lebih melibatkan swasta dan BUMN. Hal ini, menjadi tantangan kedepan bagaimana membangun kerjasama yang baik antara pemerintah, BUMN, dan swasta.

“Daerah harus membuat penawaran yang bagus, dan apabila berbisnis di wilayahnya itu menguntungkan. Penawarannya bukan karena kebaikan, tapi karena memiliki prospek bisnis yang bagus,” ujarnya.

Selain Gubernur Jatim, kepala daerah di Jatim yang memperoleh penghargaan adalah Bupati Trenggalek Dr. Emil Elestianto Dardak kategori Best in Unlocking Local Potentiality dan Bupati Pasuruan H. M Irsyad Yusuf kategori Best in Innovation for Agriculture. Raihan ini sekaligus menem-patkan Jawa Timur sebagai daerah terbanyak dengan kepala daerahya mem-peroleh penghargaan dari surat kabar Sindo dan Sindonews.com.

Secara keseluruhan terdapat 19 buah penghargaan yang diberikan, diantaranya kategori Best Overall untuk Walikota Bandung, Ridwan Kamil, dan kategori Community Based Leadership diraih Walikota Bogor Dr Bima Arya. (dji)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button