Pembuatan Drainase di Desa Triwikaton Musi Rawas Patut Disorot

MUSI RAWAS, SUMSEL, BN-Pembuatan drainase di Desa Triwikaton, kecamatan Tugumulyo, Kabupaten Musi Rawas menggunakan dana desa tahun anggaran 2020 dengan pagu Rp100.659.000, volume147 meter, panjang 0,4X0,7 m sampai berita ini dicetak pekerjaan masih berlangsung.
Ketika tim Bidik Nasional meliput di lapangan para pekerja sedang bekerja. Dan secara kebetulan ada Ketua BPD setempat ikut mengawasi pekerjaan drainase.
Ketua BPD memberi nomor hp pak kades namun setelah ditelepon sedang ke apotik hingga belum bisa ketemu.
Bidik Nasional langsung ke kantor desa namun kades tidak ada di kantor. Sementara itu, Camat Tugu Mulyo Zazili berkomentar jika kami sedang sibuk mengurusi BLT dan bansos. “silahkan saja pak ke kantor kades,” katanya.
Namun sangat disayangkan kurangnya pengawasan di lapangan para perkerja drainase menggunakan kesempatan diduga mengurangi volume dengan cara memepet dinding tanah, yang seharusnya tebal menjadi tipis. Ini akibat kurangnya pengawasan di lapangan. Oknum kecamatan tidak mau turun dengan alasan sibuk covid 19 dan mengurus.
Terpisah, menurut warga setempat dimintai keterangan mengatakan, yah pak bukan rahasia lagi apalagi upah murah cuma Rp 80 ribu. (jonigitar)