JATIM

Warga Klaten Giat Gelar Siskamling, Ini Pesan Kapolres ‎

KLATEN, JATENG, BN-Kegiatan siskamling yang dilaksanakan warga Klaten pada beberapa waktu belakangan ini mendapat apresiasi dari Kapolres Klaten, AKBP Wiyono Eko Prasetyo.

Menurut AKBP Wiyono, kegiatan siskamling yang digelar warga merupakan salah satu upaya untuk mengantisipasi tindak kejahatan di masa pandemi virus corona.

“Kami dari Polres dan Kodim menyampaikan ucapan terima kasih bagi warga masyarakat yang sudah memiliki kesadaran untuk mengaktifkan kembali siskamling,” kata Kapolres Klaten disela-sela kegiatan pembagian sembako, Jumat (30/4).‎

‎Kapolres Klaten AKBP Wiyono Eko Prasetyo mengimbau kepada warga masyarakat di Klaten untuk tidak berlebihan saat melaksanakan kegiatan ronda malam.

“Meningkatkan kewaspadaan itu bagus tapi jangan berlebihan. Jadi jangan sampai ada warga yang berjaga atau melaksanakan siskamling yang membawa senjata tajam. Itu tidak diperkenankan dan justru itu bisa membahayakan,” kata AKBP Wiyono Eko Prasetyo.

Menurut Kapolres Klaten AKBP Wiyono Eko Prasetyo, dalam situasi darurat Covid-19 ia mengimbau agar protokol kesehatan juga dilaksanakan saat kegiatan siskamling.

“Saya mengimbau untuk di setiap Pos Kamling disediakan tempat cuci tangan dengan menggunakan sabun. Mereka yang melaksanakan siskamling kita imbau untuk wajib memakai masker, menjaga jarak dan tidak bergerombol,” jelasnya.

Wiyono menambahkan, physical distancing tetap harus dilaksanakan. Jangan sampai niatnya menjaga keamanan wilayah malah justru tertular.

“Jangan main hakim sendiri. Apabila menemukan pelaku tindak pidana tolong hubungi kami. Nanti kami yang akan melakukan tindakan kepolisian untuk kami proses lebih lanjut,” pungkasnya. (rkt)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button