JATIM

Dinas Pertanian Kab Ngawi Bekerjasama dengan JASINDO Adakan Sosialisasi Asuransi Usaha Ternak

NGAWI, JATIM, BN – Bertempat di gedung UPP Kec Kwadungan digelar acara kegiatan Sosialisasi Program Asuransi Usaha Ternak Sapi /Kerbau.

Acara dihadiri oleh anggota kelompok Tani, Petugas dari asuransi JASINDO, PPL ,WILBI, serta Dinas Pertanian Kab Ngawi yang diwakili oleh Kepala Bidang Budidaya Peternakan, Kepala Seksi Usaha Tani Peternakan dan Staf, serta Dokter Hewan.

Tujuan dari penyuluhan ini untuk mengalihkan Resiko kerugian usaha budidaya ternak Sapi/ kerbau, yang mengalami kematian atau kehilangan serta manfaat AUTS/K . Memberikan rasa aman kepada para peternak apabila ternaknya mengalami kematian atau kecurian. Hal ini disampaikan oleh Kabid Peternakan Dinas Pertanian Kabupaten Ngawi.

Menurut Kabid Peternakan ,” Pedum Tentang biaya pendaftaran AUTS/K Sebesar Rp 40. 000 ,-( yang seharusnya Rp 200 000,- Mendapatkan subsidi dari Pemerintah sebesar 80% ), namun syaratnya, sapi /kerbau indukan atau betina yang sudah berumur minimal satu tahun serta dalam kondisi Sehat, dan juga yang bisa diajukan klaim antara lain;

1 ) Sapi/Kerbau mati karena beranak,

2 ) karena penyakit Antrax, Bruchllosis ( Brucella ABORTUS ) serta penyakit sejenisnya ,

3 ) karena kecelakaan,

4 ) dan juga karena hilang karena kecurian.

Besarnya ganti Rugi klaim apabila ternak mati Sebesar Rp 10. 000.000,- serta apabila Dipotong paksa sebesar Rp 5000. 000,- dan apabila kecurian sebesar Rp 3.000.000,- . Polis berlaku selama 1 Th ( berlaku di mulai terbitnya Polis ).

Pada kegiatan Asesment tersebut juga dilakukan pemeriksaan kegiatan Hewan pada ternak – ternak calon peserta Asuransi oleh Dokter Hewan yang telah ditunjuk, serta dilakukan pemasangan erteag /nomor anting pada setiap ternak yang layak sebagai peserta AUTS/K dan didokumentasikan untuk keperluan administrasi ( leo / adv )

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button