SUMUT

SMAN 19 Medan Adakan Reuni di Hotel Emerald Garden di Tengah Pandemi Covid 19

MEDAN, SUMUT, BN – Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi yang dengan gigihnya terus berusaha memperjuangkan pencegahan penularan wabah covid-19 yang klasternya kian menambah dengan cara melarang warga masyarakatnya melakukan pertemuan secara berkumpul, baik itu ajang silaturahmi dan lain sebagainya guna memutus mata rantai penyebaran coviid-19.

Alih-alih masih ada saja kelompok yang patut dianggap kelompok orang-orang yang mudah paham himbauan, namun kerap diduga kuat membandel, tampak seolah menentang himbauan Gubernur Sumut dengan menentang himbauannya yang tertuang melalui Surat Edaran yang baru saja di keluarkannya.

Kelompok tersebut disebut sebut-sebut dari alumni Generasi ke-15 Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 19 Medan yang melaksanakan ajang silaturahmi dengan mengumpulkan orang-orang untuk hadir di Hotel Emerald Garden yang terletak di Jalan KL.Yos Sudarso Medan pada hari Selasa 18 Mei 2021 siang.

Atas nama panitia Osis SMAN 19 Medan undangan tersebar dan acara pun berlangsung ramai terselenggara.

Saat dikonfirmasi Bidik Nasional, Kapolsek Medan Barat menyebut acara tersebut tidak memiliki izin keramaian dari pihaknya.

Lebih lanjut Kapolsek yang sedang menjalani pendidikan itu menegaskan pihaknya akan segera menindaklanjuti dan berkoordinasi kepada pihak satgas covid-19 Pemkot Medan.

Kepala SMAN 19 Medan juga mengaku tidak mengetahui tentang adanya acara silaturahmi tersebut, bahkan dia mengaku kaget tentang acara keramaian yang mencatut nama Sekolah yang di bawah asuhannya itu.

Dia menerangkan telah membuat himbauan melalui surat kepada pihaknya agar tidak melakukan kegiatan keramaian tertanggal 30 April yang lalu pasca kelulusan SMAN 19 khususnya.

Hingga berita ini diterbitkan pihak menejemen Hotel Emerald Garden dan pihak-pihak berkaitan belum dapat dikonfirmasi. (Hs).

Related Articles

One Comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button