Brimob Kembali Ajak Masyarakat Kota Subulussalam Laksanakan Vaksinasi Covid-19
SUBULUSSALAM, bidiknasional.com – Satuan Brimob Polda Aceh Kompi 2 Batalyon C Pelopor bersama Polres Subulussalam Dan Dinas Kesehatan Kota Subulussalam Melaksanakan Vaksinasi Covid 19.
Komandan Satuan Brimob Polda Aceh Kombes Pol Selamat Topan, S.I.K., M.Si. Melalui Komandan Kompi 2 Batalyon C Pelopor Iptu Yusman, S.H Mengatakan Gerai Vaksinasi ini bertujuan mewujudkan program pemerintah dalam mencegah dan memutus mata rantai penyebaran virus Covid19.
Brimob mendukung upaya pemerintah dalam penanggulangan penyebaran Covid-19, dimana saat ini Brimob kembali membuka gerai vaksin untuk percepatan vaksinasi covid-19, untuk mempermudah masyarakat mendapatkan suntik vaksin Covid-19.
“Adapun kegiatan vaksinasi covid-19 ini dilaksanakan di gerai vaksin yang di buka di Mako Brimob Desa Danau Tras Kec. Simpang Kiri Kota Subulussalam,” jelas Iptu Yusman.
Iptu Yusman juga menjelaskan, “sebelum pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 ini kita mengadakan Sosialisasi kepada masyarakat bahwa vaksin covid-19 dapat melindungi kita dan keluarga yang kita sayangi dari penyebaran covid-19 serta BPOM dan MUI telah menyatakan bahwa Vaksin Covid-19 aman dan halal.,” ungkapnya.
Lanjutnya,” Semoga dengan kegiatan ini dapat mempercepat program vaksinasi Nasional Covid-19, sehingga tercapainya masyarakat yang sehat dengan kekebalan tubuh yang kuat terhindar dari virus Covid 19 Dan Perekonomian Kembali Pulih.”Tutup Iptu Yusman. (A.Darmimto b)