KALTENGMURUNG RAYA

Wakil Ketua Komisi I DPRD, Tuti :  Manfaatkan Pekarangan Rumah untuk Bercocok Tanam

Wakil Ketua Komisi I DPRD, Tuti

MURUNG RAYA. bidiknasional.com – Untuk meningkatkan ekonomi dan pemanfaatan lahan perkarangan sekitar rumah, warga desa khususnya para ibu rumah tangga (IRT) diminta memanfaatkan lahan pekarangan untuk tanaman pangan seperti sayur-sayuran.

Wakil Ketua komisi I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Tuti mengatakan, bahwa di pedesaan banyak pekarangan yang tidak termanfaatkan dengan baik, padahal bila dikelola sangat potensial sebagai lahan bercocok tanam.

“Para ibu rumah tangga harus bisa memanfaatkan pekarangan rumah untuk bercocok tanam. Sehingga ibu-ibu tidak perlu lagi membeli sayur dan bisa mandiri pangan dimulai dari lingkungan keluarga sekitar,” ungkapnya, Selasa 2 November 2021.

Menurut politisi Nasdem itu, fenomena selama ini banyak dari ibu di desa membeli sayur untuk kebutuhan memasak sehari-hari dari pedagang yang membawa sayur dari kota, bahkan dari luar daerah.

“Apabila program ini terlaksana dengan baik nanti fenomena itu akan berbalik, warga kota Puruk Cahu yang akan datang membeli sayur-mayur ke desa-desa,” jelasnya.

“Tanaman yang diarahkan di antaranya adalah tanaman cabai, tomat, terong dan beberapa tanaman lainnya. Tanaman skala kecil namun terpadu tentu bisa meningkatkan ketahanan pangan keluarga,”  pungkasnya. (Efendi)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button