Korem 043 Gatam Berikan Pembinaan Mitra Karib di Wilayah Kodim 0426 Tulang Bawang
TULANG BAWANG, bidiknasional.com – Korem 043 Garuda Hitam (Gatam) melalui Pasi Ter Korem 043/GTM Kapten Inf Puryanto, berikan pembinaan kepada mitra karib Koramil 426-02 Menggala, Kodim 0426 Tulang Bawang, Jumat 19 November 2021.
Bertempat di aula Koramil 426-02/MGL, Kodim 0426/TB Jl Lintas Timur Sumatera Kelurahan Menggala Tengah Kec. Menggala Kab. Tulang Bawang, kegiatan pembinaan mengambil tema “Mewujudkan Binter TNI – AD yang Adaptif Melalui Kegiatan Pembinaan Jaring Mitra Karib di Wilayah Guna Mengoptimalkan Deteksi Dini, Cegah Dini, Temu Cepat dan Laporan Cepat Bagi Apkowil”.
Kegiatan tersebut, dihadiri 30 orang peserta, Puryanto menerangkan, jika mitra Karib ini sangatlah penting bagi Babinsa untuk memberikan informasi dan kejadian yang ada di wilayah binaan masing – masing. Sehingga akan mengoptimalkan deteksi dini, cegah dini, temu cepat lapor cepat.
“Mitra karib Babinsa ini, perlu sekali di dalam informasi sekecil apapun di setiap wilayah. Sehingga akan cepat untuk mengetahui informasi di suatu wilayah binaan Babinsa masing masing. Baik kejadian akan cepat di laporkan. Mitra Karib merupakan jaring Babinsa yang harus kita bina dan untuk mencari informasi dan menggali suatu kejadian yang ada di wilayah,” jelasnya.
Sambungnya, maka dengan itu Babinsa harus baik dengan Mitra Karib dan selalu jaga dalam berkomunikasi untuk saling tukar informasi yang ada di wilayah binaan.
Masih kata Puryanto, jika mitra karib adalah mengoptimalkan deteksi dini cegah dini, temu cepat lapor, cepat bagi aparat komando kewilayahan khususnya di Kodim.
“Dengan pembinaan peta jarak jaring teritorial sebagai wujud pembinaan Mitra Karib dalam rangka pencapaian keberhasilan. Tugas pokok TNI salah satunya memberdayakan wilayah pertahanan dan kekuatan pendukungnya secara dini sesuai dengan sistem pertahanan semesta. Pembinaan Mitra Karib di laksanakan dalam bentuk pembinaan Mitra Karib terpilih teritorial sebagai kepanjangan tangan aparat komando kewilayahan dalam upaya mendapatkan berbagai informasi,” tukasnya. (*Dra)