Bupati Winarti : Pemkab Tuba Akan Berikan Bantuan Mobil Ambulance untuk Pemuda Pancasila
Bupati Tulang Bawang Dr. Hj. Winarti, SE. MH,
TULANG BAWANG, BIDIKNASIONAL.com – Bupati Tulang Bawang Dr. Hj. Winarti, SE. MH, mengajak Majlis Pimpinan Cabang (MPC) Pemuda Pancasila (PP) Kabupaten Tulang Bawang (Tuba) bersinergi membangun dengan hati, agar pembangunan bisa berjalan dengan baik.
Untuk merealisakan 25 program unggulan, bergerak melayani Warga (BMW), tentunya kita harus berkerja dengan hati dengan cara bekerjasama dengan Pemerintah Provinsi, dan Pusat dan seluruh elemen masyarakat.
“Agar 25 program unggulan, bisa terealisasi semua tentunya perlu dukungan semua pihak. Membangun dari hati agar, tercipta pembangunan yang merata demi mewujudkan masyarakat sejahtera,” terang Bunda sapaan Bupati Tulang Bawang saat menghadiri Rapat Kerja Cabang (Rakercab), di aula Islamic Center, Senin (17-01-2022).
Lanjut Winarti, ia akan memberikan satu mobil ambulance untuk MPC PP Tulang Bawang, agar kedepan bisa bersama-sama ikut serta bergerak melayani warga dalam bidang kesehatan.
“Kiprah pemuda Pancasila, dalam merangkul generasi muda untuk cinta akan tanah air, bangsa dan negara sudah terbukti dan teruji. Oleh sabab itu, Pemkab Tulang Bawang akan memberikan satu unit mobil ambulance,” terang Bunda.
Masih menurut Bunda, Pemuda Pancasila adalah garda terdepan dalam mengawal pembangunan generasi penerus bangsa.
“Mari bersama kita membangun kabupaten yang berjuluk Sai Bumi Nengah Nyappur ini dengan sepenuh hati, jika kita bersinergi pembangunan akan berjalan dengan baik,” jelas Bunda. (*Dra)