INDRAMAYU, BIDIKNASIONAL.com – Patroli pendisiplinan protokol kesehatan masih terus dilakukan oleh Polsek jajaran Polres Indramayu Polda Jabar, hal tersebut dilaksanakan dalam rangka memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di Kabupaten Indramayu.
Personil Polsek Cikedung jajaran Polres Indramayu bersama TNI di pimpin Kapolsek Cikedung Iptu Junata Tisna Senjaya melaksanakan Patroli pendisiplinan protokol kesehatan, di Desa Cikedung Blok Lunggadung, Kecamatan Cikedung, Kabupaten Indaramayu, Selasa (18/1/2022) Pagi.
Dalam kegiatan itu, Personil menyampaikan himbauan protokol kesehatan dan sosialisasi PPKM Level 2 Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) terhadap warga yang sedang berkerumun agar menerapkan 5M yakni Mencuci Tangan, Memakai Masker, Menjaga Jarak, Menjauhi Kerumunan serta Mengurangi Mobilitas.
Selain itu, Personil gabungan juga membagikan masker terhadap warga yang kedapatan tidak menggunakan masker saat melakukan aktifitas di luar rumah.
Kapolres Indramayu AKBP M. Lukman Syarif melalui Kapolsek Cikedung Iptu Junata Tisna Senjaya mengatakan bahwa kegiatan pendisiplinan Prokes secara lebih ketat terhadap warga dalam rangka PPKM Level 2 guna pencegahan dan penanggulangan CORONA VIRUS DISEASE 2019 di Wilayah Kecamatan Cikedung, Kabupaten Indramayu.
“Patroli Prokes kita masih terus berjalan, dari jajaran TNI-Polri serta Pol PP semuanya masih terus lakukan operasi yustisi atau non yustisi itu,” terang Kapolsek di dampingi Kasi Humas Polres Indramayu Iptu Didi Wahyudi.
Kapolsek berharap masyarakat tetap mematuhi protokol kesehatan (prokes) agar tidak memicu adanya gelombang ketiga pandemi Covid-19. Pungkas Iptu Junata Tisna Senjaya. (Candra)