Proyek Pengaspalan Bankeu Desa Sawangan Disorot
Pekerjaan proyek pengaspalan di Dukuh Glewang Desa Sawangan, Kecamatan Doro, Kabupaten Pekalongan
PEKALONGAN, BIDIKNASIONAL.com – Proyek pengaspalan di Desa Sawangan, Kecamatan Doro, Kabupaten Pekalongan yang bersumber dari Bantuan keuangan (Bankeu) provinsi Jawa Tengah 2022 rawan penyimpangan. Pasalnya terendus informasi segala sesuatu pekerjaan dikuasai kades sawangan.
Tahun ini Desa Sawangan dapat Bankeu ada sekitar 5 paket kurang lebihnya, diantara di dukuh Sawangan ada 2 paket dengan masing masing nilai 200 jutaan, dukuh Kasri 2 paket yaitu dengan nilai 200 juta sama 180 juta, di dukuh Glewang RT 09.RW 04 yang masih di kerjakan pengaspalan, dengan nilai 200 juta.
Dari keterangan warga setempat, pekerjaan proyek dukuh glewang sudah dimulai beberapa hari,dan mengatakan para pekerja bukan orang wilayah sini.
Ketua LSM LASBAWA (LASKAR BABUL WATHON). DPW JATENG M.Ilyas Yusuf, SH. mengatakan, “saya dapat informasi dalam proyek pengaspalan tersebut diduga ada 3 drum aspal yang belum dipakai & diduga bahwa aspal yang digunakan KW alias curah, sebab dari kemasan drum tersebut kok tidak ada tulisan timbul pertamina dan muara perdana. Juga ada dugaan bahwa bahan abu batu kasar tidak dimasak atau digoreng terlebih dahulu, hanya di taruh dan di ratakan permukaan saja, itupun yang di kasih aspal icir hanya samping kanan kiri jalan dan di tengahnya tidak dikasih aspal icir, sehingga nantinya aspal jalan tersebut cepat rusak di akibatkan rendahnya kualitas dan lemahnya pengawasan,” ujarnya.
Masih dalam keterangannya M Ilyas mengatakan, proyek pengaspalan ini dimana sumber pembiayaan dari Bankeu provinsi jateng untuk desa Sawangan memang rawan penyimpangan, harus dikawal, imbuhnya
Terpisah Erfandi selaku Kaur keuangan Desa waktu dikonfirmasi di rumahnya mengatakan, Bahwa dirinya tidak tau ,semuanya urusan kepala desa, “Saya hanya ikut saja di ajak pak kades untuk mengambil uang saja karena anggaran tersebut masuk rekening desa , setelah cair saya pasrahkan ke pak kades. Untuk terkait laporan adminitrasi yang membuat sekretaris desa,” pungkasnya
Terpisah Kepala Desa Sawangan, Agus saat dikonfirmasi melalui whatsApp menyebutkan masih ada urusan warga,” ketemu besok saja,” jelasnya singkat.
Laporan: Dikin
Editor: Budi Santoso