KALTENGMURUNG RAYA

DPRD Mura Imbau Masyarakat Waspada Virus Hepatitis Akut

Rabul Yakin

MURUNG RAYA, BIDIKNASIONAL.com – Anggota Komisi III DPRD Murung Raya, Rabul Yakin meminta masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan. Menurutnya, untuk mengantisipasi penyebarannya pemerintah segera bergerak cepat melakukan penelitian dan pemeriksaan spesimen terkait fenomena hepatitis ini.

“Jadi pemerintah harus segera bergerak antisipasi penyebarannya Hepatitis misterius yang sudah masuk ke Indonesia, sebab penyakit ini menyerang pada anak-anak,” pesan Rabul, Senin 13 Juni 2022.

Selanjutnya, kata dia, pihaknya akan melakukan monitoring langsung ke rumah sakit atau Puskesmas, untuk mengetahui langsung apakah di Murung Raya ini masuk Hepatitis Akut Misterius.

Politisi PPP ini mengingatkan kepada masyarakat, mengingat Hepatitis ini menyerang pada anak -anak, maka juga perlu ditingkatkan kewaspadaannya.

Sedangkan, ciri dari hepatitis ini, gejala awal yang banyak terjadi yang harus diwaspadai pada anak, adalah keluhan gangguan pencernaan. Sebagian anak yang mengalami hepatitis misterius ini awalnya mengeluh diare, sakit perut, mual, dan muntah.

Gejala yang lebih berat seperti pembekuan darah dan juga penurunan kesadaran. Meski belum ditemukan penyebabnya, ada langkah pencegahan yang bisa dilakukan, karena virus ini diduga menular melalui saluran napas dan saluran cerna.

Untuk menjaga saluran nafas bisa dilakukan seperti protokol kesehatan pencegahanCovid-19, yakni dengan mencuci tangan dengan sabun, memakai masker, dan menjaga jarak. 

“Kita juga harus bisa mengantisipasinya dengan menjaga kesehatan keluarga kita, anak-anak kita. Kemudian jangan lupa tetap menerapkan Prokes,” pungkasnya.

Laporan: Efendi

Editor: Budi Santoso

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button