
WAY KANAN, BIDIKNASIONAL.com – Camat Negeri Agung Hepi Haryanto,S.E., menghadiri Peresmian Kantor Kepolisian Sub Sektor Kecamatan Negeri Agung pada Kamis 15 September 2022.
Dalam amanatnya Camat Negeri Agung berharap, dengan berdirinya Kantor Polsub Sektor ini bisa menunjang upaya peningkatan pelayanan kepada masyarakat melalui kinerja seluruh pemerintah Kecamatan Negeri Agung.
“Saya berharap apapun yang kita kerjakan harus tetap mendapat dukungan dari masyarakat. Kalau tidak ada dukungan masyarakat, sama saja dan juga jangan berhenti untuk berbuat baik kepada masyarakat,” ujar Camat Negeri Agung Hepi Haryanto
Menurut Hepi, pembangunan Polsub Sektor ini sangat penting dilakukan, karena bukan hanya untuk mendukung peningkatan kualitas pelayan Polsek Blambangan Umpu saja, tetapi juga untuk peningkatan kinerja keamanan dan ketertiban masyarakat serta stabilitas sosial di Kabupaten Way Kanan khususnya di Kecamatan Negeri Agung.
“Pemerintah Kabupaten Way Kanan akan terus mendukung kepolisian termasuk TNI dan instansi vertikal lainnya. Sebab, tanpa sinergi pergerakan roda pembangunan di Kabupaten Way Kanan akan sulit berjalan maksimal,” tegasnya.
Diketahui, Peresmian Kantor Kepolisian Sub Sektor Kecamatan Negeri Agung oleh Kapolres Way Kanan AKBP Teddy Rachesna, S.H., S.I.K., M.Si serta di hadiri Camat Negeri Agung Hepi Haryanto,S.E, Dansubramil Kecamatan Negeri Pelda Endang Kelana, Tokoh masyarakat, Tokoh Agama, Ketua Karang Taruna, Serta Seluruh Kepala Kampung Se-kecamatan Negeri Agung.
Laporan: Arye
Editor: Budi Santoso