Tolak RUU Kesehatan Omnibus Law, Organisasi Dokter Demo dan Hearing di DPRD Banyuwangi

■ Tolak RUU Kesehatan Omnibus Law, akan Mengorbankan Kesehatan Masyarakat
BANYUWANGI, BIDIKNASIONAL.com – Senin 28 Nopember 2022, dari berbagai Organisasi dokter yang tergabung di IDI (Ikatan Dokter Indonesia) dan Organisasi dokter lainnya melakukan demo dan hearing ke kantor DPRD Banyuwangi.
Adapun tujuannya untuk menyampaikan aspirasi dari para dokter bersama para tenaga kesehatan terkait penolakan/ tolak RUU Kesehatan Omnibus Law.
Koordinator aksi dari Organisasi IDI dr. Nelly Mulyaningsih spesialis jantung mengatakan, kami profesi dokter bersama para dokter dan tenaga kesehatan mendatangi mendatangi ke kantor DPRD Banyuwangi, untuk menyampaikan aspirasi tentang RUU Kesehatan Omnibus Law kepada Pemerintah dan Anggota Dewan/ DPRD Banyuwangi. ” jelasnya kepada bidiknasional.com, Senin (28/11/2022).
Lanjut dokter Nelly Mulyaningsih, ” Kami meminta kepada Pemerintah dan Anggota Dewan dalam merancang RUU untuk melibatkan dokter dan tenaga kesehatan dan semoga hari ini aspirasi permintaan kami dapat membawa hasil kebaikan untuk masyarakat dan kita semua,” terangnya.
Sementara itu, Terpantau dilokasi aksi, para pendemo dari berbagai Organisasi dokter menyuarakan yel yel ” tolak RUU Omnibus law.. tolak Omnibus law.. lindungi masyarakat, lindungi Organisasi profesi.
Dilain pihak, Anggota DPRD Banyuwangi Marifatul Kamila, SH menyampaikan, hari ini kami menerima aspirasi permintaan dari Organisasi dokter tentang RUU kesehatan dan nanti kita bahas dengan Pimpinan DPRD tentang rencana Perda (peraturan daerah) di Banyuwangi.
Kegiatan demo dan hearing dikantor DPRD Banyuwangi dijaga dari Polresta Banyuwangi, dari awal sampai akhir berjalan lancar dan aman.
Laporan: j0181/ Tim
Editor: Budi Santoso