LAMPUNG BARAT

MATANGKAN SUSUNAN RBA BLUD, RSUD ALIMUDIN UMAR LAMBAR SAMBANGI RSUD ABDUL MOELOEK

Penyerahan cinderamata dari dr.Iman Hendarman (Direktur RSUDAU Lambar) kepada Wakil Direktur Umum Keuangan RSUDAM,dr. Elitha M Utari.MAR (foto: Taufik)

LAMPUNG BARAT, BIDIKNASIONAL.com
Sebagai upaya untuk lebih mematangkan dalam penyusunan Rencana Bisnis Anggaran (RBA) Badan Layanan Umum Daerah (BLUD) Tahun Anggaran 2023 di Rumah Sakit Umum Daerah Alimudin Umar (RSUDAU) Liwa menyambangi Rumah Sakit Umum Daerah Dr. Abdul Moeluk (RSUAM) Badar Lampung, Selasa 31 -1-2023.

Direktur Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Alimuddin Umar Lampung Barat,dr.Iman Hendarman,Sp.A.M.Kes dihubungi melalui telepon selulernya pada bidiknasional.com menjelaskan dipilihnya Rumah Sakit Abdul Moeluk dijadikan pihaknya melakukan study banding bukan tanpa alasan.Menutuya,RSUD Dr. Hi. Abdul Moeluk adakah Rumah Sakit plat merah terbesar di Propinsi Lampung.

” Pertimbangan kita memilih RSUDAM tempat menggelar study banding adalah sebab hingga saat ini Rumah Sakit itu adalah Rumah Sakit milik Pemerintah terbesar di Propinsi Lampung,” ujar dr.Iman.

Selain itu, juga dengan tipe A yang dimilikinya, RSUDAM tentunya berdasarkan kompleksitas lebih besar dan lebih rinci, yang pada intinya menjadi rujukan bagi kami dalam pengelolaan BLUD, baik dalam perencanaan hingga masalah pelaporan,” tandas dr.Iman.

Kunjungan pihak RSUD Alimuddin Umar ke rumah sakit plat merah terbesar di Provinsi Lampung tersebut dipimpin langsung oleh Direktur dr. Iman Hendarman, Sp.A., M.Kes., didampingi Kabag Tata Usaha (TU) Agus Darma Putra, S.Si., M.Si., dan sejumlah pejabat lainnya, dan diterima langsung oleh Wakil Direktur Umum dan Keuangan RSUD Abdul Moeloek dr. Elitha M Utari, MAR., dan jajaran.

Lebih lanjut, Direktur RSUD Alimuddin Umar Iman Hendarman mengungkapkan, beberapa materi yang menjadi pembahasan dalam studi banding tersebut yakni terkait pola pengelolaan keuangan BLUD, Rencana Strategis Bisnis (RSB), Rencana Bisnis dan Anggaran (RBA), yang dipaparkan langsung Wakil Direktur Umum dan Keuangan RSUD Abdul Moeloek Elitha M Utari.

Kemudian materi selanjutnya terkait RSB dipaparkan oleh dr. Nina Virginawati, M HSN, selanjutnya alur pencairan anggaran guna pengendalian belanja pada BLUD dipaparkan Nanny Ricardini N, SE, M.Kes. Kemudian materi RBA juga dipaparkan oleh Zaini SKM, MM., dan terakhir materi terkait laporan keuangan dipaparkan oleh Selamet Bambang Widoyono, SE, M.Kes.

Sejumlah materi yang disampaikan oleh para narasumber dalam studi banding tersebut, kata dia, menjadi bahan evaluasi bagi pihaknya untuk kemudian kedepan akan ditindaklanjuti, guna lebih baiknya pengelolaan keuangan BLUD di rumah sakit kebanggaan masyarakat Lampung Barat yang dipimpinnya tersebut.

ā€œKami berterimakasih kepada pihak RSUD Abdul Moeloek yang telah bersedia menerima kami serta berbagi ilmu mengenai RBA BLUD, tentunya apa yang disampaikan oleh pemateri akan kami tindaklanjuti, untuk kemudian kami terapkan, dan kesemua itu demi kemajuan RSUDAU,” pungkasnya.

Laporan: TAUFIK

Editor: Budi Santoso

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button