JATIMSITUBONDO

Bupati Situbondo Dampingi Gubernur Khofifah Bagikan Santunan dan Zakat Produktif

Gubernur Jawa Timur Hj. Khofifah Indar Parawansa membagikan santunan dan zakat produktif di acara tersebut, Sabtu (08/04/2023)// Foto: Ist

SITUBONDO, BIDIKNASIONAL.com – Gubernur Jawa Timur Hj. Khofifah Indar Parawansa beserta rombongan, mengadakan kegiatan safari ramadhan di Bumi Sholawat Nariyah Kabupaten Situbondo, Sabtu (08/04/2023).

Rangkaian acara silahturahmi tersebut, didampingi Bupati Situbondo Karna Suswandi bersama Forkopimda, guna membagikan santunan kepada 500 anak yatim dan menyalurkan zakat produktif untuk 50 pelaku usaha ultra mikro yang bertempat di Pendopo Aryo Situbondo.

Sebelumnya, peranan perempuan alumni Unair Surabaya ini hadir menjumpai para pedagang dan pembeli di pasar Panarukan demi memantau stabilitas harga kebutuhan bahan pokok (Bapok) menjelang hari raya Idul Fitri 1444 H.

“Ini adalah bagian dari program safari ramadhan yang di laksanakan antara Pemerintah Provinsi (Pemprov) bersama Basnaz Jawa Timur,” terang Khofifah.

Sementara dalam sambutannya, Bung Karna (sebutan akrab Bupati Situbondo-red) menyampaikan ucapan terimakasihnya sekaligus mengapresiasi kehadiran Gubernur Khofifah atas perhatian terhadap Kabupaten Situbondo.

“Kami secara pribadi maupun atas nama pemerintahan daerah menyampaikan ucapan selamat datang kepada ibu Gubernur Jawa Timur beserta rombongan,” kata Bung Karna.

Ditambahkannya kembali, “Kami sekaligus mengapresiasi dan berterimakasih yang sangat mendalam atas atensi dan perhatian ibu Gubernur yang sangat luar biasa terhadap Kabupaten Situbondo selama ini,” imbuhnya. (ADV)

Laporan: Lis/Ag

Editor: Budi Santoso

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button