BANYUWANGIJATIM

Situasi Arus Mudik Wilayah Kota Banyuwangi, Lancar

Perwira Pengendali IPDA Gatot DH dan Petugas di Pos Pengamanan Kota OPS Ketupat Semeru 2023 (Foto.dok: Tim)

BANYUWANGI, BIDIKNASIONAL.com – Kapolresta Banyuwangi KOMBES Pol. Deddy Foury Millewa, SH, SIK, MIK melalui (Padal) Perwira Pengendali IPDA Gatot DH Polresta Banyuwangi saat apel pagi di Posko terpadu Operasi Ketupat Semeru 2023 di Posko Taman Sritanjung wilayah kota Banyuwangi, menjelaskan, pengamanan lebaran Idul Fitri dilaksanakan bersama petugas gabungan dari TNI – POLRI, BPBD, DInas Perhubungan, BASARNAS, PMI, Satpol PP, SENKOM, para Relawan, Ambulance RAPI, ORARI dan Staikholder terkait.

“Kegiatan pengamanan ini untuk pemantauan dan pengaturan arus lalu-lintas mudik Lebaran Idul Fitri 1444 hijriyah, dan Posko pengamanan di area Taman Sritanjung Banyuwangi ” jelasnya Minggu kepada bidiknasional.com (23/4/2023).

Padal IPDA Gatot DH Polresta Banyuwangi menambahkan, untuk petugas pengamanan mudik Lebaran, dan masing-masing petugas sudah siap bertugas dan kewajiban serta komunikasi, koordinasi, dalam melaksanakan pengamanan arus mudik Lebaran tahun 2023.

Situasi arus lalu-lintas kendaraan wilayah kota Banyuwangi terpantau tertib dan lancar, petugas patroli ditempat-tempat Wisata pantai Cemara, pantai pelabuhan Boom, dan tempat lainnya.

“Dihimbau pemudik Lebaran berhati-hati saat berkendara di jalan, apabila mengantuk menepi dahulu untuk instirahat, jaga kondisi kesehatan.tubuh. Semoga situasi mudik lebaran tahun 2023 di Kabupaten Banyuwangi berjalan tertib lancar dan aman,” ujarnya.

Laporan: @j0181/tim

Editor: Budi Santoso

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button