Seorang Wartawan di Kota Subulussalam Diduga Jadi Korban Pengeroyokan OTK
Korban Satria Tumangger saat menjalani perawatan di RSUD Kota Subulussalam (Foto.dok: AD)
SUBULUSSALAM, BIDIKNASIONAL.com – Salah seorang wartawan media online yang bekerja di Kota Subulussalam diduga jadi korban pengeroyokan oleh orang yang tidak dikenal (OTK) hingga dilarikan ke RSUD Subulussalam untuk menjalani perawatan.
Informasi diperoleh BIDIKNASIONAL.com kejadian pada Rabu malam (25/4/2023) sekira pukul 11.OO Wib, korban bernama Satria Tumangger dilarikan Ke RSUD Subulussalam menjalani operasi karena mengalami luka serius pada bagian kepala.
Lokasi kejadian terjadi di Desa Lae Oram, Kecamatan Simpang Kiri, Kota Subulusalam, terjadi sekira pukul 11.00 Wib, Rabu (25/4/2023).
Disampaikan Satria, kronologis kejadiannya pada saat itu ia dibonceng bersama teman nya bernama nando menggendarai sepeda motor roda dua singgah membeli di salah satu warung di Desa Lae Oram Kecamatan Simpang Kiri.
Setelah itu, kata satria ia dan teman nya beranjak pergi dengan menghidupkan kendaraannya.
“Pada saat itu kreta roda dua sulit untuk dinyalakan, lalu setelah kreta hidup, tiba-tiba sekelompok orang yang tidak dikenal tiba tiba menyerang kami,” Kata Satria.
Dikatakan nya, karena saat itu kreta sulit hidup, setelah hidup mungkin suaranya agak bising.
Sehingga sekelompok yang diduga remaja tidak dikenal itu tiba-tiba menyerang kami,” tambahnya.
Masih kata Satria, saat itu pelaku menyerang rekannya berboncengan bernama Nando yang menyetir kreta mereka yang dikendarai. Namun bando berhasil lolos dan melarikan diri.
“Niat saya ingin melerai, namum saya malah ikut dikeroyok oleh OTK diperkirakan sekitar 10 orang,” ujar Satria.
Akibat kejadian tersebut Satria mengalami luka serius pada bagian kepala diduga akibat benturan dari benda tumpul. Dan malam itu juga ia dilarikan ke RSUD Subulussalam menjalanai operasi.
Saat ini kondisi satria sedang dalam perawatan di Rumah Sakit Subulussalam seteleh operasi mendapat beberapa jahitan pada bagian kepala yang robek.
Menurut keterangan korban, kejadian tersebut telah dilaporkan ke Polsek Simpang Kiri.
Laporan: AD
Editor: Budi Santoso