Kapolres Lamongan AKBP Yakhob Silvana Delareskha, S.I.K., M.Si., saat sertijab Kapolsek jajaran dan berikan kenaikan pangkat pengabdian. (Foto.dok: Bang IPUL / Tian)
LAMONGAN, BIDIKNASIONAL.com –
Kenaikan pangkat pengabdian diberikan kepada anggota Polri atas dedikasi dan loyalitas yang tinggi tanpa cacat atau tidak pernah melakukan pelanggaran disiplin maupun pelanggaran Kode Etik terhadap institusi Polri.
“Kenaikan pangkat ini patut kita syukuri, karena tidak semua anggota Polri dapat memenuhi kriteria dan persyaratan yang ditentukan. Hal ini disampaikan oleh Kapolres Lamongan AKBP Yakhob Silvana Delareskha saat memimpin serah terima jabatan Kapolsek serta kenaikan pangkat pengabdian. Selasa, (25/05) pagi.
Diantaranya Kapolsek Kedungpring, Kapolsek Glagah, Kapolsek Sarirejo dan kenaikan pangkat pengabdian anggota Polres Lamongan di Halaman Mapolres Lamongan pukul 08.00 WIB dan diikuti oleh Wakapolres, Para Pejabat Utama, Kapolsek jajaran, Perwira dan anggota serta ASN.
Prosesi serah terima jabatan serta kenaikan pangkat pengabdian anggota ini berdasarkan tindak lanjut surat telegram Kapolda Jatim tentang pemberhentian dari dan pengangkatan dalam jabatan perwira di lingkungan Polda Jatim.
Kapolres Lamongan AKBP Yakhob mengatakan, serah terima jabatan dilingkungan Polri merupakan hal yang biasa dan rutin, karena merupakan rangkaian proses pembinaan terhadap daya kemampuan Polri.
Terutama dalam memelihara kesinambungan kepemimpinan di berbagai tingkatan kesatuan dalam mengemban tugas dan tanggung jawabnya.
Perlu diketahui, bahwa jabatan adalah sementara sedangkan struktur organisasi bersifat melekat dalam lembaga kepolisian sehingga tujuan alih tugas jabatan hanya merupakan penyegaran kepemimpinan dalam melaksanakan tugas di kepolisian.
Kapolres Lamongan meminta, tingkatkan kewaspadaan dan antisipasi permasalahan yang ada di wilayah Lamongan terutama permasalahan antar perguruan silat dan ciptakan stabilitas kamtibmas menjelang tahun politik 2024.
Selain itu, berikan yang terbaik untuk Polres Lamongan serta pertahankan program-program prioritas Polri yang sudah berjalan bahkan bisa ditingkatkan.
“Sebagai Kapolres Lamongan, AKBP Yakhob mengucapkan terima kasih banyak atas kinerja yang telah dilakukan untuk instansi Polri dan nanti setelah kembali ke masyarakat agar dapat membaur dan bermanfaat bagi masyarakat.
Kepada pejabat yang baru sebagai Kapolsek Kedungpring, Kapolsek Glagah dan Kapolsek Sarirejo agar lakukan tugas dengan baik serta harus mengayomi dan melayani masyarakat.
“ Laksanakan tugas yang mulia untuk mencapai dukungan yang maksimal dan kemitraan dari masyarakat, laksanakan tugas sesuai dengan prosedur dan undang – undang yang berlaku.
Sementara, pejabat yang melaksanakan serah terima jabatan adalah Kapolsek Kedungpring AKP Su’ud, Kapolsek Glagah Iptu Bambang Siswoyo, Kapolsek Sarirejo Iptu Suprastiyo dan anggota Polres yang menerima kenaikan pangkat pengabdian dari Aiptu ke Ipda yaitu Aiptu Subeki (Ps. Kasi TIK Polres Lamongan).
Penulis : Bang IPUL / Tian
Editorial : Budi Santoso