BULUNGANKALTARA

Anggota DPRD Bulungan Tasa Gung Salurkan Hewan Qurban ke Masyarakat Gunung Sari 

Anggota DPRD Bulungan Tasa Gung saat berbagi hewan qurban. (Foto: Syam)

BULUNGAN, BIDIKNASIONAL.comDalam rangka perayaan Hari Raya Idul Adha 1444 Hijriyah, Anggota Komisi II DPRD  Kabupten Bulungan Tasa Gung  Salurkan hewan Qurban ke Desa Gunung Sari Kecamatan Tanjung Selor, Kabupaten Bulungan,  Provinsi Kalimantan Utara.

Penyaluran hewan qurban dari Ketua DPC (Hanura) itu dilakukan Langsung oleh masyarakat melalui Ketua RT setempat

Diketahui anggota DPRD Kabupaten Bulungan dari Suku asli Dayak dan beragama Kristen tersebut, tidak pernah ketinggalan dalam hal berbagi dan menyumbang. Hebatnya tahun ini Tasa Gung mengusung semangat “Berbagi Qurban Berbagi Kebahagiaan” sebagai bagian dari bentuk kepedulian antar umat beragama agar dapat terus hadir di tengah-tengah masyarakat dan ungkapan rasa Syukurnya kepada Sang pencipta.

“Puji Tuhan, tahun ini kita masih bisa menikmati indahnya Hari Raya Idul Adha, bahagianya bisa berbagi hewan qurban kepada masyarakat di Desa Gunung Sari, dan semoga ditahun berikutnya kita bisa berbagi Pada masyarakat Desa lainnya,” Kata Tasa Gung kepada BidikNasional.com.

Dirasa sangat bermanfaat, Tasa Gung pun dibanjiri Pujian dan Ucapan terimakasih dari masyarakat penerima hewan Qurban. Bukan hanya itu, Do’a do’a kebaikan juga turut mengalir untuk anggota DPRD Kabupaten Bulungan itu.

Diantaranya berasal dari salah Seorang tokoh masyarakat Gunung Sari, Rt,II Pak Yusuf ,” Mewakili masyarakat saya menyampaikan ucapan ribuan terimakasih kepada Pak Tasa Gung,  atas kehadirannya ditengah – tengah Masyarakat kami Semoga Pak Tasa Gung dan Keluarga selalu diberikan kesehatan serta sukses dalam karir Politiknya dan semoga bantuan ini menjadi amal ibadah beliau,” ucap Yusuf.

Laporan: Syam

Editor: Budi Santoso

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button