Ketua DPRD Mura Ajak Amalkan Nilai Pancasila kepada Generasi Penerus

Ketua DPRD Murung Raya Dr Doni SP M.Si. (Foto: Efendi BN.com)
MURUNG RAYA, BIDIKNASIONAL.com – Ketua DPRD Kabupaten Murung Raya,Dr.Doni,SP, mengatakan, moment kesaktian Pancasila memberikan makna tersendiri bagi anak negeri sebagai momentum istimewa bagi seluruh Warga Negara Indonesia. Tidak terkecuali masyarakat di Kabupaten Murung Raya.
DPRD Kab.Murung Raya,mengajak masyarakat untuk terus mempertahankan dan mengamalkan nilai-nilai Pancasila ditengah masyarakat guna untuk menjaga Negara Kesatuan Republik Indonesia agar tetap utuh.
Ketua DPRD Murung Raya Dr Doni SP MSi, mengatakan, kesaktian Pancasila menjadi penyemangat tersendiri. Sekaligus sebagai pengingat bagi semua elemen masyarakat agar selalu menjunjung kebhinekaan sebagai bangsa majemuk.
Menurutnya dengan Bhineka Tunggal Ika, maka Pancasila sebagai pemersatu bangsa. “Kita sangat bersyukur Indonesia memiliki Pancasila sebagai ideologi, falsafah dan dasar negara. Pancasila sebagai alat pemersatu bangsa heterogen. Jadi nilai-nilai universal, mari kita junjung tinggi untuk kita narasikan bersama-sama,” ajak Doni, Senin (2/10/2023).
Legislator PDIP Mura ini mengucapkan rasa syukur dan harus diimplementasikan dengan terus memperkuat pendidikan kepancasilaan kepada generasi milenial. Supaya menjadi generasi penerus bangsa dapat memahami dan bisa mengamalkan Pancasila dengan baik.
Laporan: Efendi
Editor: Budi Santoso