Plt Kadisbudpar, Taufik Rohman: Mendukung Program Kegiatan Pemkab Banyuwangi
Plt. Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Banyuwangi Taufik Rohman, MSi (dok.foto: DJ BN.com)
BANYUWANGI, BIDIKNASIONAL.com – Menjelang Idul Fitri 1445 hijriyah, Dinas Kedudayaan dan Pariwisata Kab. Banyuwangi mendukung Program Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuwangi dalam hal mengecek situasi aktifitas kegiatan di tempat Wisata Gunung Ijen, Wisata Pantai, Wisata tempat berenang di Kolam air, Wisata water boom, Wisata Pulau Merah, Wisata Banyuwamgi Park, dll.
Giat berikutnya kepedulian Sosial untuk masyarakat, sedangkan kegiatan ASN (Aparatur Sipil Negara) tetap kepedulian berbagi untuk Warga Banyuwangi. Kegiatan berbagi dalam bentuk Sosial mulai berbagi sembako, mengecek kesehatan, pendidikan Sekolah, dll, tetap mengutamakan keperluan, kebutuhan masyarakat Kab. Banuwangi.
Kegiatan Disparbud Kab. Banyuwangi dalam hal mengecek situasi aktifitas kegiatan tempat Wisata, dibenarkan oleh Plt. Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Banyuwangi Taufik Rohman, MS,i saat dikonfirmasi bidiknasional.com, Selasa pagi (2/4/2024).
” Kami tetap melaksanakan tugas, selain sholat berjamaah, mulai sholat dhuha, sholat dhuhur, pembacaan ayat suci Alquran, tetap semangat dalam menjalankan ibadah puasa Ramadhan 1445 hijriyah dan mengikuti instruksi ibu Bupati Banyuwangi,” ungkapnya.
Disampaikan bahwa,” untuk semua ASN diharapkan berupaya bisa mengurangi angka kemiskinan, sehingga semua ASN melalui aplikasi Smart kampung diperintahkan untuk menyantuni sejumlah orang miskin sesuai data yang ada. Sudah ditetapkan untuk ASN berbeda-beda sesuai pangkat golongan, contoh kami untuk menyantuni 10 orang yang sudah ada by name, by adress warga miskin, diharapkan kita setiap minggu mendatangi orang miskin tersebut dengan membawa bantuan berupa makanan contoh telor 1 kg, minggu depan bisa variasi membawa makanan daging, ayam, ikan, dan makanan makanan protein lainnya,” terang Sekdin Taufik Rohman.
Lebih lanjut diungkapkan, “Jelang libur Lebaran, kami membuat Surat edaran himbauan untuk Pengelola tempat-tempat Wisata, terutama dalam hal meningkatkan kebersihan, keindahan, kenyamanan dan keamanan, selain itu komunikasi, koordinasi, sinergitas dengan TNI – POLRI, Forpimcam (Polsek, Koramil, Kecamatan) setempat dan Instansi terkait dalam hal ketentraman, kenyamanan dan keamanan di tempat-tempat Wisata,” ujarnya.
Dengan meningkatnya Wisatawan berlibur di Banyuwangi lanjut Taufik Rohman,” UMKM bisa meningkat, dan bisa untuk pendapatan PAD Banyuwangi meningkat, ada beberapa Destinasi Wisata beresiko seperti Wisata pantai, Wisata pegunungan Ijen, Wisata tempat kolam renang. Diharapkan semua Destinasi Wisata yang beresiko untuk Pengelola bisa menjaga kebersihan, kenyamanan, keindahan dan keamanan, Pengelohan Wisata bisa memperhatikan safety keamanannya di tempat Wisata. Harapannya liburan di Lebaran untuk kejadian bisa Zero nol/ tidak ada kejadian, sehingga para Wisatawan merasakan kenyamanan, kebahagiaan saat liburan di Lebaran, dan situasi tetap terjaga aman dan kondusif di. Kab. Banyuwangi,” tutupnya.
Laporan: DJ
Editor: Budi Santoso