Heriyus Resmi Daftar Bakal Calon Bupati Mura di PDIP

Heriyus Midel Yoseph,SE. (Foto: Efn BN.com)
MURUNG RAYA, BIDIKNASIONAL.com – Hari ini secara resmi Heriyus Midel Yoseph,SE, mendaftarkan Bakal Calon Bupati Murung Raya,pada Pilkada serentak 27 November 2024 mendatang langsung di sambut oleh Ketua DPC-PDIP Murung Raya, Dr.Doni, SP.M.SI. di Kantor Sekretariat PDIP, Jl.Jendral Sudirman Kota Puruk Cahu Rabu-1-Mei-2024.
Adapun Heriyus M. Yoseph yang mendaftar sebagai bacalon Bupati Murung Raya mengatakan,” saya juga kader PDIP Mura dengan Jabatan Sekretaris partai masih Aktif sebagai pengurus,” Ucap Heriyus.
Maka dari itu kata Heriyus, dalam pendaftaran dirinya sebagai calon Bupati Kabupaten Murung Raya pada Pilkada serentak 27 November 2024 murni berniat dari hati nurani untuk maju sebagai calon Bupati.” Walaupun saya sekarang terpilih untuk yang ketiga kalinya menjadi Anggota DPRD Mura pada Pileg 14 Februari 2024 beberapa bulan kemaren,” tandasnya
Tambah Heriyus, “selain saya Kader Partai saya juga Asli Putra Daerah Murung Raya lahir di tanah yang berjuluk Tana Malai Tolung Lingo, maka dengan tekat yang sudah bulat penuh dengan pemikiran yang matang maka saya berniat maju sebagai Bacalon Bupati ini hanya untuk membangun tanah kelahiran Saya,” katanya.
Heriyus berharap,” walaupun dari PDIP sendiri bisa mengusung kandidat partainya karena berhasil meraih 6 kursi pada Pileg kemaren, tidak menutup kemungkinan kami akan berkoalisi dengan parpol lainnya. PDI Perjuangan tetap membuka diri dan bisa berkoalisi dengan parpol lain supaya lebih mudah dalam Ber kontestasi dalam Pada Pilkada nanti,” pungkasnya.
Laporan: Efn
Editor: Budi Santoso