Satlantas Polresta Banyuwangi Laksanakan Pengamaan dan Pengaturan Arus Lalin di Pelabuhan Boom

BANYUWANGI, BIDIKNASIONAL.com – Satlantas Polresta Banyuwangi melaksanakan kegiatan pengamanan dan pengaturan arus lalu lintas (lalin) di area Pelabuhan.Boom Banyuwangi dalam rangka Anniversary ke- 14, CB Genteng Banyuwangi pada hari Minggu tanggal 1 Juni 2025, sekira pukul 07.00 Wib sampai selesai.
Kasat Lantas Kompol Elang Prasetyo, S.I.Kom, M.H melalui Kanit Gakkum Ipda Andi Restu Darmawan, S.H menerangkan, “hari ini Minggu kami bersama anggota Satlantas melaksanakan pengamanan dan pengaturan dalam rangka ke- 14, Anniversary CB Genteng Banyuwangi di area pintu masuk Pelabuhan Boom Banyuwangi. Alhamdullillah, semua arus lalu lintas berjalan tertib dan lancar,” ungkapnya kepada bidiknasional.com, Minggu (1/6/2025).

“Harapan kami, awal kegiatan sampai selesai di Pelabuhan Boom Banyuwangi berjalan lancar dan para rekan-rekan Annivetsy CB Genteng, dalam perjalanan pulang jaga keselamatan di jalan dan selamat sampai tujuan,” ujarnya.
Laporan: Dj
Editor: Budi Santoso



