Trofeo Cup HUT RI ke-80: Lapas Rantauprapat, Jurnalis FC dan FunFootball Adu Skill

LABUHANBATU, BIDIKNASIONAL.com – Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun ke-80 Republik Indonesia, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Rantauprapat turut ambil bagian dalam ajang Trofeo Cup 2025 yang digelar penuh semangat dan sportivitas. Kegiatan ini menjadi salah satu rangkaian untuk memeriahkan peringatan HUT RI, sekaligus mempererat tali silaturahmi antar instansi dan komunitas. Minggu (03/08) Pagi.
Turnamen yang digelar dengan format trofeo ini mempertemukan tiga tim dalam pertandingan sepak bola antara Lapas Rantauprapat FC, Jurnalis FC yang merupakan tim dari kalangan awak media dan insan pers, serta Fun Football FC yang beranggotakan pecinta sepak bola dari lintas instansi.
Pertandingan berlangsung dalam suasana santai namun tetap kompetitif. Tiap tim menunjukkan permainan terbaiknya, mengedepankan sportivitas dan kekompakan tim. Riuh semangat dari para suporter serta canda tawa di pinggir lapangan membuat kegiatan ini terasa semakin hangat dan akrab.
Kepala Lapas Kelas IIA Rantauprapat, Khairul Bahri Siregar menyampaikan apresiasinya atas terselenggaranya kegiatan ini. “Kegiatan ini bukan hanya tentang sepak bola, tapi juga memperkuat semangat kemerdekaan, menjalin sinergi dengan insan pers, serta mempererat hubungan antar lembaga. Semoga semangat kebersamaan ini terus terjaga,” ujarnya.
Melalui partisipasi dalam Trofeo Cup ini, Lapas Rantauprapat menunjukkan semangat aktif dalam kegiatan sosial dan rekreatif, sebagai bagian dari kontribusi nyata menyambut perayaan HUT RI ke-80 dengan penuh makna dan kebersamaan.
Laporan: M.SUKMA
Editor: Budi Santoso



