JATIMSURABAYA

JAWA TIMUR BAROMETER KEBERAGAMAN NASIONAL

Acara Natal Bersama di gedung Mahameru Polda Jatim (Foto: ist/BN)

SURABAYA, BIDIKNASIONAL.com – Semangat kebersamaan dan toleransi antarumat beragama terpancar kuat di Gedung Mahameru Polda Jawa Timur pada Rabu, 14 Januari 2026. Dalam perayaan Natal bersama TNI, POLRI, ASN, dan masyarakat, Provinsi Jawa Timur kembali menegaskan posisinya sebagai simbol persatuan bangsa.

Acara ini dihadiri langsung oleh jajaran Forkopimda Jatim dari tiga matra TNI (Darat, Laut, Udara) dan Kepolisian. Hadir pula sejumlah tokoh lintas agama, di antaranya RP Ignatius Priyambodo, CM dari Keuskupan Surabaya dan Pdt. Natanael Lim dari Gereja Mawar Sharon, yang menambah kekhidmatan suasana.

Kemeriahan acara semakin terasa dengan penampilan koor dan tarian persembahan panitia penyelenggara di bawah arahan Ketua Panitia, Kombes Pol. Jules Abraham Abast, yang juga menjabat sebagai Kabidhumas Polda Jatim.

Dalam sambutannya, Sekretaris Daerah Provinsi (Setdaprov) Jawa Timur, Adhy Karyono yang mewakili Pj. Gubernur, menyampaikan apresiasi mendalam di hadapan para undangan. Ia menegaskan bahwa Jawa Timur adalah tolok ukur nasional dalam hal keberagaman dan kebersamaan yang nyata.

“Jawa Timur merupakan barometer nasional. Kemajemukan yang ada di wilayah ini selalu berjalan beriringan dengan semangat guyub dan nyaman, baik di lingkungan instansi pemerintah maupun di tengah masyarakat,” ujar Adhy Karyono.

Lebih lanjut, ia menyoroti bagaimana solidaritas masyarakat Jawa Timur teruji saat menghadapi tantangan alam, seperti cuaca ekstrem dan bencana hidrometeorologi. Semangat saling menolong ini tidak hanya terbatas di wilayah Jatim, tetapi juga meluas hingga aksi kemanusiaan bagi saudara-saudara yang terkena musibah di wilayah Sumatra.

Menutup sambutannya, Setdaprov menyampaikan pesan Gubernur agar seluruh elemen masyarakat di Jawa Timur dan Indonesia dapat terus hidup rukun, sejahtera, serta senantiasa dijauhkan dari segala marabahaya. “Selamat Natal bagi yang merayakan, semoga damai menyertai kita semua,” pungkasnya. (Harsono)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button