Sambut Ramadhan, Disdikbud Rohil Gelar Silaturahmi dan Santuni Anak Yatim
Kadisdikbud Rohil Rusli Syarif saat memberikan sambutan dan arahan.
Bagansiapiapi, Bn – Dalam rangka menyambut datangnya bulan suci Ramadhan 1440 H / 2019 M, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) menggelar acara silaturahmi dan santunan anak yatim pada hari Jum’at (3/5) di Aula Kantor Disdikbud Rohil, Bagansiapiapi.
“Acara ini kami lakukan untuk menyatukan hubungan silaturahmi sesama staf di Disdikbud Rohil agar persahabatan terjalin dengan baik dan sekaligus menyambut datangnya bulan suci Ramadhan,” kata Kadisdikbud Rohil Rusli Syarif.
Selain bersilaturahmi, kami juga memberikan santunan kepada 53 anak yatim yang berasal dari lingkungan Disdikbud Rohil dan dari panti asuhan Aisyah Putri.
“Harapan kami setelah ini hubungan silaturahmi sesama staf di Disdikbud Rohil semakin terjalin erat. Dan yang terpenting dalam menyambut bulan suci Ramadhan kali ini adalah kebersihan hati dan saling bermaaf-maafan. Secara pribadi saya mohon maaf jika ada kesalahan dan kekhilafan,” ungkapnya.
Rusli Syarif juga menambahkan, kegiatan silaturahmi dan pemberian santunan kepada anak yatim ini rutin dilaksanakan setiap menyambut datangnya bulan suci Ramadhan.
“Acara ini rutin kita laksanakan setiap tahunnya, dan ini sudah merupakan tahun ketiga selama saya menjabat,” pungkasnya.
Acara ini dihadiri seluruh staf dan karyawan di lingkungan Disdikbud Rohil. Dan juga tausiah agama oleh ustadz Jefri. (Rif)