KENDAL, BIDIKNASIONAL.com – Kapolsek Patean AKP Budijanton, S.H. beserta Bhabinkamtibmas Polsek Patean menghadiri giat rapat koordinasi percepatan vaksin di wilayah Kecamatan Patean, bertempat di Balai Pertemuan Kecamatan Patean. Kamis (10/03/2022).
Hadir pada kegiatan tersebut Sekcam Bpk. Tejo Pramono Sakti, S.H. Kapolsek Patean AKP Budijanton, S.H. Danramil Patean Kapten Inf. Sarjono. Kepala Puskesmas Patean. Koordinator Pendidikan Kecamatan Patean. Koordinator relawan Covid 19 Kecamatan Patean. Kasi Trantib Kecamatan Patean. Bhabinkamtibmas Desa Pagersari. Bhabinkamtibmas Desa Curugsewu.
Kapolsek Patean AKP Budijanton, S.H. mengatakan bahwa pembahasan pertemuan kali ini adalah upaya bagaimana kita bisa mensukseskan program pemerintah yaitu percepatan vaksinasi di wilayah kecamatan Patean.
“Kebetulan vaksinasi polsek patean mendapat kuota 300 untuk masyarakat yang mau vaksin dosis 1, 2 dan 3 ( Boster) untuk masyarakat umur 18+. Diharapkan semua elemen pengemban atau yang dituakan mari kita bergerak bersama untuk bisa melaksanakan vaksinasi dari polres kendal,” ujar Kapolsek Patean.
Sementara itu Kepala Puskesmas Patean menjelaskan bahwa dari Puskesmas siap membantu berjalanya proses vaksinasi yang dilakukan oleh Polres Kendal.
“Dengan kuota 300 orang yang nantinya dari puskesmas bisa di plotingkan para tenaga kesehatan (Nakes) sesuai kebutuhan. Pelaksanaan Vaksinasi akan dilaksanakan pada hari kamis tanggal 11-03-2022 di laksanakan di 4 empat desa yaitu Desa Gedong, Pakisan, Mlatiharjo dan Curugsewu Giat berjalan aman, tertib dan lancar,” kata Kepala Puskesmas Patean.
(Doni Kurniawan)